Sambut Kedatangan Pikachu di Jakarta, The Pokémon Company dan AKG Entertainment Siapkan Berbagai Acara Menarik

By Poetri Hanzani, Senin, 23 September 2024 | 10:11 WIB
Pikachu’s Indonesia Journey in Jakarta di Main Atrium PIK Avenue dan Community Park PIK 2 (Nakita / Poetri)

Nakita.id - Siapa yang tidak kenal dengan Pikachu. Dengan telinga yang panjang, pipi merah yang menggemaskan, dan ekor berbentuk petir, Pikachu selalu berhasil mencuri perhatian.

Karakternya yang ceria dan energik membuatnya disukai oleh banyak orang, baik dalam serial Pokémon maupun permainan video. Suaranya yang khas, "Pika Pika!", juga menjadi ciri khas yang langsung dikenali.

The Pokémon Company dan AKG Entertainment selaku pemegang lisensi utama brand Pokémon di Indonesia resmi memulai rangkaian event Pikachu’s Indonesia Journey di Jakarta.

Mengambil tempat di Main Atrium PIK Avenue dan Community Park PIK 2, seluruh rangkaian kegiatan akan berlangsung 20-29 September 2024, dengan puncak acara pada Sabtu dan Minggu, 21-22 September 2024 di panggung Pikachu’s Indonesia Journey di Community Park PIK 2.

“Ini adalah kota terakhir yang didatangi Pikachu dalam perjalanannya di Indonesia pada tahun ini. Dengan ini kami mengundang para penggemar Pokémon di seluruh Indonesia, termasuk yang sudah datang ke tiga kota sebelumnya, di Denpasar, Surabaya dan Yogyakarta, untuk datang lagi ke Pikachu’s Indonesia Journey di Jakarta, karena penutupan di Jakarta kali ini akan penuh kemeriahan,” ujar Susumu Fukunaga, Corporate Officer The Pokémon Company.

Pikachu’s Indonesia Journey in Jakarta di Community Park PIK 2 akan menghadirkan panggung Pikachu’s Indonesia Journey dengan serangkaian acara yang telah disiapkan.

Seperti Kids TV Stage Performance, Pikachu featuring Project VOLTAGE High, Pikachu Parade, penampilan dari Vidi Aldiano, Isyana Sarasvati dan JKT48, Pikachu EDM-pertunjukan tari Pikachu dengan musik dan lampu bertema electronic dance music, dan untuk pertama kalinya menghadirkan Pikachu Night Show with Drones di Indonesia.

Sementara, Main Atrium PIK Avenue juga akan menyambut kehadiran para pengunjung dengan berbagai acara aktivitas bertema Pokémon, di antaranya Pokémon Meet and Greet untuk bertemu dan foto bersama berbagai Pokémon, termasuk Pikachu, Eevee, Starter Paldea dan Terapagos yang merupakan pertama kalinya di Indonesia, Learn and Play Pokémon Game Kartu Koleksi, hingga Pokémon TCG Illustration Exhibition.

Di dua lokasi ini, para pengunjung juga bisa menemukan Merchandise Booth untuk mendapatkan berbagai pernak-pernik berlisensi resmi Pokémon, mulai dari produk-produk apparel, teknologi, berbagai seri Pokémon Game Kartu Koleksi, hingga plush toys Pikachu berkemeja batik.

Baca Juga: Ketahui Panduan Memilih Mainan untuk Anak, di Usia Berapa Si Kecil Bisa Diberikan Mobil-mobilan?

Christina Lim selaku General Manager AKG Entertainment menyampaikan, “Di Pikachu’s Indonesia Journey in Jakarta akan dirilis motif batik terakhir yang dikenakan Pikachu, yaitu motif batik flower. Dengan ini lengkap sudah empat motif batik yang dipakai oleh Pikachu dalam perjalanannya ke Indonesia.

Seperti tiga kota sebelumnya, batik yang dikenakan Pikachu juga dapat dimiliki para penggemar Pokémon dalam berbagai bentuk. Mulai dari plush toys tiga ukuran, yaitu Bag Charm, Medium Size dan juga Life Size, kemeja batik yang bisa dipakai sehari-hari, hingga kartu promo Pikachu Berkemeja Batik Flower yang bisa dimiliki dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.”