Inilah Tanda Ibu Menyusui Kekurangan Cairan yang Harus Diperhatikan sehingga Harus Segera Ditangani

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 8 Oktober 2024 | 15:30 WIB
tanda ibu menyusui mengalami dehidrasi (Freepik.com/cookie_studio)

Nakita.id - Kekurangan cairan atau dehidrasi adalah masalah serius yang dapat mempengaruhi kesehatan ibu menyusui dan produksi ASI.

Menyusui memerlukan banyak cairan, dan ibu yang tidak cukup terhidrasi bisa mengalami berbagai masalah.

Berikut adalah beberapa tanda dan gejala yang menunjukkan bahwa seorang ibu menyusui mungkin kekurangan cairan, mengutip dari Pregnancy.

Tanda Ibu Menyusui Kekurangan Cairan

1. Rasa Haus yang Berlebihan

Salah satu tanda paling umum dari dehidrasi adalah rasa haus yang berlebihan.

Jika Moms merasa selalu haus meskipun sudah minum cukup cairan, ini bisa menjadi indikasi bahwa tubuh memerlukan lebih banyak hidrasi.

2. Urine Berwarna Gelap

Warna urine dapat menjadi indikator yang baik mengenai tingkat hidrasi.

Urine yang berwarna gelap menunjukkan bahwa tubuh mungkin kekurangan cairan.

Sebaliknya, urine yang berwarna terang menunjukkan bahwa Moms cukup terhidrasi.

3. Mulut Kering atau Bibir Pecah-pecah

Jika Moms mengalami mulut kering, tenggorokan kering, atau bibir pecah-pecah, ini bisa menjadi tanda bahwa tubuh tidak mendapatkan cukup cairan.

Kondisi ini tidak hanya tidak nyaman, tetapi juga dapat mempengaruhi kemampuan untuk menyusui dengan baik.

4. Kelelahan yang Berlebihan

Dehidrasi dapat menyebabkan kelelahan yang berlebihan.

Baca Juga: Apakah Aman Jika Ibu Menyusui Menggunakan Bra Kawat? Ini Faktanya