Tabloid-nakita.com – Pernah bertanya seperti ini: “Saya tengah mencoba hamil. Apakah saya punya peluang mendapatkan bayi kembar?”
Wajar saja jika tengah mencoba untuk hamil, Mama bertanya-tanya apakah Mama akan memiliki jumlah bayi lebih dari yang Mama harapkan—khususnya jika Mama atau Papa memiliki sanak saudara yang dikaruniai bayi kembar.
Berharap memiliki anak kembar sah-sah saja Mama lakukan, bahkan jika Mama tidak memiliki kerabat yang punya bayi kembar sekali pun. Meski demikian peluang mendapatkan anak kembar akan lebih besar jika Mama:
- Punya saudara atau kerabat beranak kembar. Gen keluarga memiliki peran yang besar dalam menaikkan peluang Mama untuk memiliki anak kembar—tapi hanya dari keluarga besar Mama saja, ya. Meski pohon keluarga Papa dipenuhi bayi-bayi kembar, hal itu tak akan meningkatkan peluang Mama dalam mendapatkan anak kembar.
- Hamil di usia yang tidak lagi muda. Seiring meningkatnya umur Mama, peluang mendapatkan anak kembar pun ikut meningkat. Para peneliti telah menemukan bahwa wanita berumur di atas 35 memproduksi lebih banyak hormon pemacu folikel daripada wanita yang lebih muda, yang bisa menyebabkan lebih dari satu sel telur dilepaskan dalam satu siklus ovulasi.
- Sudah pernah hamil sebelumnya. Semakin sering Mama hamil, semakin besar peluang Mama untuk hamil anak kembar.
- Sudah pernah melahirkan anak kembar sebelumnya. Jika Mama sudah pernah melahirkan bayi kembar, siap-siap saja—peluang Mama untuk kembali hamil kembar besarnya mencapai dua kali lipat!
- Tengah menjalani program kehamilan. Sekitar 20 sampai 25% wanita yang mengonsumsi obat perangsang ovulasi atau yang tengah mengikuti program bayi tabung lebih berpeluang untuk memiliki bayi kembar dua atau bahkan lebih.
- Overweight. Banyak penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa wanita dengan kelebihan berat badan berpeluang melahirkan anak kembar sebanyak dua kali lipat dibandingkan wanita yang tidak obesitas.
- Tinggi. Penelitian yang sama juga menemukan bahwa wanita yang tinggi cenderung memiliki peluang yang juga lebih tinggi dalam mendapatkan bayi kembar.