Mam, Hindari ini Jika Ingin Cepat Hamil

By Puri, Senin, 2 November 2015 | 00:20 WIB
Mam, Hindari ini Jika Ingin Cepat Hamil (Puri)

Tabloid-Nakita.com - Pasangan yang sudah menikah tentu saja ingin segera memiliki kandungan. Namun, sayangnya tak semua wanita cepat mendapatkan momongan. Bahkan, tak sedikit wanita yang susah hamil. Selain faktor kesuburan, ada beberapa hal yang harus dihindari jika ingin cepat hamil.1. Konsumsi kafein berlebihBeberapa jenis minuman yang mengandung kafein seperti kopi, teh dan soda memiliki dampak negatif pada kesuburan wanita dan bahkan dapat menyebabkan terjadinya keguguran, kematian janin dalam kandungan serta kematian janin saat dilahirkan. Oleh karena itu, hindarilah mengonsumsi kafein yang terlalu berlebihan jika Mama ingin segera hamil.2. Penyakit menular seksualSalah satu penyebab Mama sulit hamil, salah satunya disebabkan oleh rusaknya tuba falopi seorang wanita akibat penyakit menular seksual yang ia derita.

Baca: Waspada Mastitis Pada Mama Menyusui

3. Kelebihan dan kekurangan berat badanMenurut sebuah penelitian, mengatakan bahwa semakin besar indeks massa tubuh pada seorang wanita, maka akan semakin sulit terjadinya penempelan calon bakal janin ke dinding rahim. Selain itu, berat badan yang berlebih juga mempengaruhi gangguan perkembangan sel telur sehingga dapat mengalami siklus haid anovulatoar. Sedangkan, kekurangan berat badan juga akan berdampak pada kesuburan. Wanita dengan indeks masa tubuh di bawah 17 dapat mengalami peningkatan risiko penurunan fungsi sel telur. Selain mempengaruhi kesuburan wanita, berat badan kurang juga dapat menurunkan kesuburan seorang laki-laki.4. Rokok dan AlkoholSalah satu cara mudah jika Mama ingin cepat hamil adalah dengan menghindari konsumsi alkohol dan merokok. Sebuah studai menunjukkan, wanita yang merokok didapati lebih banyak mengalami infertilitas dibandingkan dengan mereka yang tak merokok. Selain itu, merokok juha dapat memengaruhi fungsi sel telur dan juga menggangu keseimbangan hormonal. Sedangkan, alkohol dapat merusak sperma pria. Sebuah studi kasus menyebutkan seorang pria dengan azospermia (suatu keadaan di mana air mani tidak mengandung sperma) memiliki sperma normal setelah 3 bulan berhenti mengonsumsi alkohol.

Baca: Perbedaan Kontraksi Palsu dengan Kontraksi Persalinan

5. StresStres memang dapat mengganggu kesehatan tubuh, salah satunya adalah Mama jadi sulit hamil. Stres dapat memengaruhi fungsi hormon hipotalamus hipofisis dan adrenal yang akan berdampak pada kesuburan seorang wanita. Kehamilan itu sendiri tidak jarang menyebabkan stres pada wanita hamil. 6. Kurang olahragaMelakukan olahraga baik untuk kesehatan dan juga dapat membuat tubuh Anda menjadi lebih segar. Tak hanya itu, rutin melakukan olahraga ternyata dapat menaikkan tingkat kesuburan wanita.