Ini Cara Benar Membersihkan Botol Bayi

By Puri, Sabtu, 14 November 2015 | 03:00 WIB
Ini Cara Benar Membersihkan Botol Bayi (Puri)

Tabloid-Nakita.com - Menjaga kesehatan bayi tentu hal utama yang harus dilakukan oleh semua orangtua, terlebih lagi saat si kecil sudah mulai mendapatakan MPASI atau makanan pendamping ASI. Kebersihan tempat makan harus bersih untuk menghindari risiko keracunan makanan, termasuk pada botol bayi.Botol bayi selalu menjadi perbincangan yang hangat bagi para Mama, terutama soal cara membersihkannya. Karena memang botol bayi harus bersih dan steril karena rentan mengalami kontaminasi bakteri.Sebelum penggunaan pertama kali, sterilisasi botol bayi dapat dilakukan dengan cara merendamnya di air mendidih selama lima menit. Sebetulnya, untuk penggunaan selanjutnya Ibu tak perlu merebus botol setiap kali akan menggunakannya.Nah, ini cara benar membersihkan botol bayi:1. Penuhi wastafel dengan air panas dan tambahkan sabun cuci piring.2. Masukkan botol, dot, dan seluruh peralatan botol bayi.3. Siram air panas yang sudah berbusa ke dalam botol, dan sikat perlahan dengan sikat botol sampai bersih. Bilas air berbusa dengan air keran yang mengalir.4. Gunakan sikat dot untuk membersihkan bagian dot. Dorong air panas melalui lubang dot untuk membersihkan sisa susu yang terperangkap di sana.5. Gunakan capit botol yang sudah disetrilkan untuk mengangkat botol dan perlengkapannya ke rak dan biarkan kering sebelum Anda menggunakannya kembali.Jangan lupa, sebelum menggunakan botol bayi atau memberi makan kepada si kecil, selalu cuci tangan dengan air hangat dan sabun selama minimal 20 detik.