Cara Benar Mencuci Pakaian Bayi

By Puri, Rabu, 4 November 2015 | 00:10 WIB
Cara Benar Mencuci Pakaian Bayi (Puri)

Tabloid-Nakita.com - Kehadiran seorang anak tentu sangat membahagiakan, setiap orangtua akan melakukan hal apa pun untuk demi sang buah hati. Meski begitu, tak sedikit orangtua yang merasa kerepotan untuk mengurus segala keperluan bayi, seperti bagaimana cara yang benar mencuci pakaian bayi. Hal itu biasanya dialami oleh pasangan yang baru pertama kali memiliki anak.Kulit sensitif yang masih sangat sensitif, mengharuskan untuk mengetahui bagaimana cara mencuci pakaian bayi yang benar. Nah, berikut cara benar mencuci pakaian bayi:1. Memilih deterjen yang tepatMemilih deterjen yang tepat adalah hal utama yang harus Mama lakukan. Hal tersebut karena kulit bayi yang masih sangat sensitif sehingga lebih rentan mengalami gangguan kulit, seperti alergi, eksim dan lainnya. Karena itulah, Mama diajurkan untuk menggunakan deterjen khusus untuk mencuci baju bayi. Mama dapat memilih deterjen cair karena lebih mudah dibilas ketimbang deterjen bubuk, hal tersebut bertujuan untuk menurunkan risiko iritasi pada kulit bayi.Penting diketahui, jika Mama ingin mengganti deterjen untuk mencuci pakaian bayi. Sebaiknya lakukan uji coba terlebih dahulu pada satu baju untuk melihat apakah ada reaksi pada kulit. Selain itu, hindari penggunaan deterjen yang mengandung bahan tambahan pelembut karena dapat menyebabkan timbulnya iritasi pada kulit.2. Perhatikan suhu airSaat mencuci pakaian bayi, Mama dapat mencucinya dengan air dengan suhu yang hangat hingga panas antara 30-40 derajat celcius. Tapi, jika memang kondisinya tak memungkinkan, Mama tetap dapat menggunakan ai dengan suhu yang normal untuk mencuci pakaian bayi.3. Merendam pakaianPakaian bayi, terutama baju tak akan bisa lepas dari noda. Mulai dari noda air susu, muntah atau buang air. Nah, cara paling mudah untuk membersihkan noda tersebut adalah dengan mencucinya. Namun, jika noda tersebut sudah terlanjur menempel di pakaian bayi. Maka harus direndam terlebih dahulu dengan menggunakan deterjen. Karena itulah, pentingnya memilih deterjen yang aman untuk bayi.4. Cermati bahan baju bayiDitengah kerepotan Mama dalam mengasuh si kecil, tentu akan sangat membantu meringankan pekerjaan Mama jika mencuci pakaian bayi dengan menggunakan mesin cuci. Akan tetapi, cermati lagi bahan-bahan baju yang akan digunakan oleh bayi karena beberapa jenis bahan baju tidak dapat dicuci dengan mesin cuci. Sebaiknya sebelum membeli baju bayi, perhatian tindakan perawatan yang diperlukan.Penting diingat bahwa sebelum pakaian bayi digunakan, cuci terlebih dahulu pakaian tersebut hingga bersih. Hal tersebut bertujuan agar debu dapat hilang. Untuk perlengkapan bayi dengan perekat, kaitkan sebelum mencuci ataupun mengeringkan agar tidak tersangkut pada pakaian lainnya. Konsultasikan kepada dokter jika kulit bayi mengalami iritasi.