Tips Melatih Kemandirian Anak Usia 12-18 Bulan

By Ipoel , Senin, 18 Juni 2012 | 20:00 WIB
Latihan Kemandirian Usia 12-18 (Ipoel )

Nakita.id - Ada beberapa cara baik untuk melatih anak usia 12-18 bulan menjadi mandiri.

Si batita mulai memahami rutinitas sehari-hari; makan, minum susu, mandi, bermain, bersiap tidur, dan tidur.

Latihlah ia untuk melakukan sendiri rutinitasnya.

Mandi

Ketika akan mandi ajak ia mengambil handuknya sendiri dan membawanya ke kamar mandi.

Makan

Atau sebelum makan, biarkan ia memilih lauknya, mengambil sendok dan piring sendiri, serta duduk bersama di meja makan.

Ajari anak untuk minum dari gelas dan memegangnya sendiri.

Pilihlah gelas yang tak mudah pecah dan ringan.

Berjalan

Ia sudah mampu berjalan sehingga dapat bergerak dari satu tempat ke tempat lain.

Kemampuan ini mendukung si batita untuk menemukan hal-hal menarik di sekitarnya.