Cara Mudah Menghilangkan Bau Ompol di Kamar Anak

By Puri, Rabu, 13 Januari 2016 | 00:00 WIB
Cara Mudah Menghilangkan Bau Ompol di Kamar Anak (Puri)

Tabloid-Nakita.com - Mengompol memang hal wajar yang kerap dialami oleh anak. Akan tetapi, orangtua tidak bisa memaklumi jika si kecil mengompol setiap hari hingga bau ompolnya menempel di ruangan. Padahal kondisi tersebut tentu dapat mengganggu kenyamanan si kecil saat melakukan aktivitas di dalam kamar. Nah, Mama tak perlu khawatir karena berikut ini adalah cara mudah menghilangkan bau ompol di kamar anak.1. Saat pagi hari, Mama melihat si kecil mengompol. Segera cuci seprai yang ditambahkan dengan setengah gelas cuka putih ke dalam air agar bau ompol cepat hilang.2. Bau ompol biasanya akan merembes ke dala kasur walaupun sudah dijemur. Untuk menghilangkannya, Mama dapat menggosok menggunakan handuk untuk menyerap sisa ompol dan kemudian menekannya dengan menggunaka handuk. Jangan menggosoknya melainkan hanya menekan pada bagian yang bau ompol sampai cukup kering dan tidak lembab lagi.

Baca: Awas, ini Bahayanya Pamer Foto dan Informasi Anak di Facebook

3. Mama dapat menambahkan soda kue di area bekas ompol, jika kasur masih terasa bau ompol walaupun sudah dijemur. Kemudian, Mama dapat mendiamkannya selama 24 jam dan kemudian gunakanlah mesin penghisap debu untuk menyedot sisa-sisa soda kue, hingga kasur tak lagi bau ompol.4. Langkah mudah untuk menghilangkan bau pesing di kamar anak yakni dengan cara membuka ventilasi kamar secara rutin agar adanya pergantian udara. Selain itu, cahaya matahari juga bagus untuk kesehatan, sehingga ruangan dan tidak gelap.5. Bubuk kopi memang dipercaya dapat menghilangkan segala macam bau, termasuk bau ompol. Mama dapat meletakkan kopi pada sumber bau untuk menyerap bau ompol di kamar anak.

Baca: Anak Sakit Setelah Mandi Hujan, ini Alasannya

6. Aromaterapi juga bisa Mama pilih untuk membantu menghilangkan bau ompol di kamar anak. Akan tetapi, pilihlah aromaterapi yang wanginya tidak menggangu bayi dan tidak terlalu menyengat.Nah, selain itu, agar kamar si kecil terbebas dari bau ompol. Mama dianjurkan untuk membantu si kecil agar ia tak lagi mengompol, yakni dengan melakukan beberapa cara berikut ini:1. Hindari minum sebelum tidurSalah satu cara mudah melakukan agar anak berhenti ngompol adalah dengan tidak memberikannya minum yang terlalu banyak sebelum ia tidur, terlebih lagi minuman dingin. Mengapa? Minuman dingin dipercaya dapat memicu anak mengompol.2. Bangunkan anak pada jam-jam ia mengompolLakukan pengamatan dalam beberapa hari, jam berapa biasanya anak mengompol dan apa ciri-cirinya ketika ia mau ngompol. Bila sudah ketahuan pola waktu mengompol dan tanda-tandanya, Mama dan Papa secara bergantian untuk membangunkan dan mengajaknya ke toilet.

Baca: Hati-hati, Kalimat ini Dapat Melukai Hati Anak

3. Melakukan komunikasi yang baik dengan anakSebisa mungkin, Mama dan Papa mencari tahu sumber yang membuat si kecil ngompol. Oleh karena itu, cobalah untuk melakukan komunikasi yang baik dengan si kecil. Jika penyebabnya adalah karena ia mengalami tekanan, yakinkan dan tenangkan si kecil bahwa Mama dan Papa tetap menyayanginya apapun alasannya, termasuk saat ia memiliki adik baru.Dalam bahasa kedokteran, mengompol disebut sebagai enuresis. Jika sampai batas usia yang cukup matang dan si kecil masih tetap mengompol, segera konsultasikanlah ke dokter untuk memastikan apakah ada gangguan hormonal dan kelainan anatomi yang dialami oleh si kecil.