Stimulasi Anak Sesuai Usia

By Puri, Sabtu, 18 Juli 2015 | 02:00 WIB
Stimulasi Anak Sesuai Usia (Puri)

Tabloid-Nakita.com - Ibu pasti paham, bahwa selain nutrisi, anak membutuhkan stimulasi agar seluruh aspek kecerdasaannya dapat berkembang secara optimal. Hal itulah yang membuat Ibu semakin bersemangat untuk memberikan stimulasi kepada si kecil, agar ia dapat semakin cerdas.Namun, disinilah dibutuhkan peranan Ibu untuk mendukung semua aspek tersebut. Tak hanya waktu, Ibu juga disarankan untuk terlibat penuh saat memberikan stimulasi kepada si kecil. Saat itulah pula stimulasi dengan kasih sayang dapat tercipta.Nah, berikut adalah jenis stimulasi fun untuk anak sesuai usia yang dapat Ibu lakukan di rumah:1. Anak usia 1-3 tahun- Pasel sederhana dua keping- Bermain bola, melempar, menangkap dan menendang bola- Melatih menunjuk dan menyebut bagian tubuh- Memberi kesempatan pada anak untuk melepas baju dan celananya sendiri- Coret-coret- Ceritakan dongeng dan ajak ia bernyanyi bersama- Menyebutkan warna yang ditunjuk- Berdiri pada satu kaki, latihan melompat, meluncur dan berguling.2. Anak usia 3-5 tahun- Perkenalkan si kecil pada huruf dan angka, ajak si kecil berhitung sederhana- Latihan memegang pensil dengan baik- Memukul, melempar, menangkap bola dan latihan melompat- Ajak si kecil untuk menggambar dan mewarnai- Permainan berhitung jual beli sederhana- Meronce- Memperkenalkan bentuk-bentuk kepada si kecil.Selamat bermain dengan si kecil ya, Bu!