Karena Troli, Dua Perempuan Bertengkar di IKEA Sampai Ada yang Terluka

By Radita Milati, Kamis, 17 Mei 2018 | 13:58 WIB
()

 

Nakita.id - Ada saja memang ulah pengunjung di salah satu pusat perbelanjaan.

Penyebabnya pun beragam, mulai dari perselisihan dengan pegawai pusat perbelanjaan, sampai perselisihan antara pengujung dengan pengunjung.

Jika Moms pernah menyaksikan perselisihan antara sesama pengunjung, mungkin penyebabnya bisa saja sama dengan kejadian yang dilakukan dua pengunjung IKEA di Eching, Munich, Jerman

Hanya karena perkara troli, dua orang perempuan berkelahi sampai memakan korban. 

Perkelahian diawali dari dua orang wanita yang sama-sama ingin melintasi jalur sempit saat berbelanja. 

BACA JUGA: Sambut Ramadan Para Artis Ini Punya Penampilan Baru, Bisa Ditiru Nih!

Tidak ada yang ingin mengalah, mereka akhirnya berselisih pendapat. 

Namun, masalah tersebut tak kunjung menemukan titik temu antara keduanya. 

Sehingga menyebabkan perselisihan malah semakin sengit. 

BACA JUGA: Cara Menunjukan Kasih Sayang pada Anak Tanpa Terkesan Memanjakan

Dua wanita yang masing-masing berusia 49 tahun dan 18 tahun tersebut justru terlibat baku hantam. 

Bukannya melerai, sang ayah dari perempuan berusia 18 tahun tersebut malah semakin memperkeruh suasana dengan tindakan yang dilakukannya.