Lakukan Hal Ini Selama Kehamilan, Dijamin ASI Keluar dengan Lancar!

By Nia Lara Sari, Jumat, 18 Mei 2018 | 09:13 WIB
lakukan hal ini selama hamil, ASI lancar (iStock)

 

Nakita.id - Dengan menyusui, bukan hanya membuat si bayi sehat, hubungan emosional ibu dan bayi pun akan lerjalin erat.

Setiap dokter dan profesional medis lainnya sangat mendukung para ibu yang berniat memberikan ASI eksklusif.

Pasalnya, ASI adalah makanan terbaik bagi bayi.

ASI mengandung semua zat gizi yang diperlukan bayi untuk tumbuh kembangnya, terutama selama 6 bulan pertama ASI kehidupan bayi.

BACA JUGA: Sering Dihindari Karena Bau, Bawang Putih Ternyata Bikin ASI Lancar

ASI juga dapat diminum kapan saja, dan 70 persen-nya tersedia dalam keadaan hangat sehingga akan memberikan antibodi untuk melawan beberapa penyakit infeksi.

Namun banyak ibu yang mengeluhkan tidak mampu memberikan ASI pada anaknya karena ASI tidak keluar.

Agar produksi ASI mencukupi, setiap ibu perlu memersiapkannya sejak masa kehamilan.

Kalau gizi selama hamil mencukupi, kualitas dan kuantitas dar ASI tidak akan terganggu.

BACA JUGA: Selalu Beri ASI Eksklusif, Titi Kamal Bagikan Tips Agar ASI Lancar