Puding Pisang Keju

By Ipoel , Rabu, 5 Februari 2014 | 20:00 WIB
Puding Pisang Keju (Ipoel )

TabloidNakita.com - Puding disukai anak karena kelembutan dan kelezatannya. Tambahkan buah, keju, dan bahan lainnya pada puding untuk memberikan variasi rasa dan menjadikannya lebih bergizi.Puding Pisang Keju

Bahan:

* 2 bh pisang ambon, haluskan

* 50 g keju cheddar parut

* 1sdm terigu

* 1 btr telur ayam

* 1 sdm gula pasir

Cara Membuat:

* Kocok telur dan gula sampai rata, masukkan terigu, dan aduk rata.  Masukkan pisang, masukkan 1/3 bagian keju.

* Tuang ke dalam cetakan yang lucu, taburi sisa keju di atasnya.

* Panggang hingga matang.  Angkat.

* Sajikan dan hias sesuai selera.

 

Untuk 4 porsi

Nilai gizi per porsi:

Energi: 81 Kal

Protein:  2,9 g

Lemak: 2,1 g

Karbohidrat: 14,2 g