Hindari Komplikasi Diabetes Saat Hamil dengan Cara Ini

By Dini, Rabu, 31 Agustus 2016 | 03:10 WIB
Hindari Komplikasi Diabetes Saat Hamil dengan Cara Ini (Dini)

Tabloid-Nakita.com - Diabetes melitus gestasional (DMG, atau diabetes saat kehamilan) terjadi pada sekitar 1,9—3,6% perempuan hamil. Kondisi ini hanya terjadi pada ibu hamil yang memiliki riwayat diabetes pada keluarga dekat (ayah atau ibu), pernah melahirkan bayi besar (lebih dari 4 kg), memiliki air ketuban yang berlebihan, dan hamil di usia 35 tahun ke atas.

Efek negatif yang mungkin terjadi pada DMG adalah tekanan darah meningkat selama hamil dan ibu hamil jadi mudah mengalami infeksi (misal, infeksi saluran kemih). DMG juga bisa menyebabkan bayi lahir besar (BB bayi melebihi 4 kg/makrosomia), sehingga sulit dilahirkan secara normal. Faktor risiko lainnya obesitas atau kegemukan.

Mama bisa mencoba beberapa tip untuk menghindari komplikasi diabetes gestasional berikut ini:

• Yang terpenting jaga kadar gula darah tetap normal. Lakukan pemeriksaan rutin ke dokter kandungan. Umumnya dokter akan memantau besarnya janin dan ada-tidaknya kelainan yang lain pada si calon bayi terkait dengan DMG yang diderita mama hamil ini.

• Lakukan diet dengan bantuan ahli gizi dan olahraga (semisal, senam hamil). Jika tidak berhasil dengan diet dan olahraga, dokter akan melakukan program terapi dengan penyuntikan insulin.

• Pemberian suntikan insulin tak perlu ditakutkan karena caranya sederhana dan tidak menyakitkan, juga bisa dilakukan sendiri atau oleh orang lain.

• Penderita DMG sebaiknya mempunyai alat pengukur gula darah dan rutin mengukur kadar gulanya sesuai petunjuk dokter.

• Bagi Mama yang sebelum hamil sudah mengalami diabetes, perlu melakukan upaya lebih giat lagi dalam mengontrol gula darah. Penting diingat, penggunaan obat penurun kadar gula bentuk pil tidak dibolehkan untuk dikonsumsi selama hamil, harus diganti dengan suntik insulin.

• Untuk Papa, bantulah Mama untuk mengontrol gula darahnya. Dorong untuk melakukan diet sehat dan olahraga dan jadilah  pengingat agar Mama tak lupa melakukan suntik insulin secara teratur.

Mengingat pentingnya peran suami dalam penanganan DMG pada ibu hamil, Papa diharapkan bisa memiliki pengetahuan dan pemahaman mengenai DMG sehingga Mama dapat menghindari komplikasi diabetes saat hamil, dan dapat melahirkan bayi yang sehat.

Hindari Komplikasi Diabetes Saat Hamil dengan Cara Ini
Narasumber: Dr. Rahadian Prastowo Kuncoro, SpPD, RS Pertamedika Sentul City

(Gazali Solahuddin)