Tersenyum Saat Difoto, Trik Mencegah Terjadinya Penipuan Identitas

By Finna Prima Handayani, Sabtu, 23 Juni 2018 | 19:59 WIB
Cegah penipuan identitas dengan foto tersenyum (iStockphoto)

Nakita.id - Tersenyum adalah cara mudah agar penampilan kita menjadi lebih menarik hanya dalam hitungan detik.

Tak hanya itu, menariknya, dengan tersenyum pun menurut sebuah studi dapat membantu mencegah terjadinya penipuan identitas.

Ketika seseorang tersenyum dengan kelihatan gigi, para peneliti mengatakan seringai gigi membuat orang lebih mudah diidentifikasi.

Maka dari itu, peneliti menyarankan untuk mengganti ekspresi netral dengan ekspresi senyum mulut terbuka saat sedang melakukan foto untuk kartu atau berkas identitas untuk mencegah penipuan identitas.

BACA JUGA: Beri Selamat Ulang Tahun Kepada Dian Ayu, Vicky Prasetyo Dibilang Mirip Justin Bieber

Para peneliti dari University of York mengungkapkan bahwa mencocokan sepasang wajah yang tidak dikenal untuk verifikasi dokumen identitas sangat sulit.

Namun, berbeda halnya ketika foto dalam dokumen identitas tersebut terpasang dengan ekspresi wajah senyum kelihatan gigi.

"Foto identitas adalah bagian penting dari kehidupan kita dan kita tahu bahwa otak manusia memiliki waktu yang sulit untuk mencocokkan foto orang-orang dengan foto lain dan mencocokkan foto dengan orang yang sebenarnya," kata Dr. Mila Mileva, peneliti dari University's Department of Psychology.

Mileva pun menambahkan, karena penipuan identitas adalah sebuah masalah yang sering sekali terjadi, dengan demikian pihaknya harus lebih banyak melakukan penelitian untuk meningkatkan metode identifikasi.

BACA JUGA: 5 Hal yang Tak Semestinya Dilakukan dan Dikatakan Kepada Orang Tuli