Dikira Kopi, Seorang Penjaga TPS Minum Tinta Pilkada! Badannya Gemetar, Ludahnya Berwarna Biru!

By Fita Nofiana, Kamis, 28 Juni 2018 | 13:43 WIB
Mustafa (61) (tribunnews)

Nakita.id - Kemarin (28/7), Masyarakat Indonesia sedang merayakan pesta demokrasi dengan Pilkada secara serentak di berbagai daerah.

BACA JUGA:Dari Piala Dunia Hingga Toga Wisuda, Uniknya Deretan Tema TPS Pilkada 2018

Dalam pemilihan kepala daerah itu nyatanya terjadi peristiwa yang unik.

Peristiwa itu terjadi Kelurahan Sungai Jawi Luar, Kecamatan Pontianak Barat di mana seorang anggota Linmas, Mustafa (61) meminum tinta pemilu.

Kejadian tersebut bermula saat Mustafa tak sengaja meminum tinta celup yang berada di wadah bekas air mineral.

Hal itu ternyata terjadi karena Mustafa merasa mengantuk sehabis lembur berjaga di TPS semalaman.

"Tak sengaja saya minum, satu teguk lah. Saya ngantuk dan mau minum kopi. Gelas kopi itu ada di samping wadah yang berisi tinta," ujar Mustafa, Rabu (27/6) pada tribunnews.com.

BACA JUGA:Catat, Ada Banyak Promo Diskon di Pilkada 2018, Ini Daftarnya!

Saat kejadian tersebut, ia sedang memandang ke arah jalan, hingga ada beberapa pemilih yang datang membuat ia tak fokus.

"Karena saya ngantuk dan sambil memandang ke arah jalan, kemudian ada pemilih yang datang, saya enggak sengaja pegang wadah tinta dan minum," katanya lagi.

Saat menyadari apa yang ia minum, Mustafa berupaya memuntahkan tinta dan berkali-kali meludahkannya.

Ia pun sempat merasakan badanya gemetar setelah terkejut meminum tinta.