Tak Hanya Berudara Sejuk, Ini 5 Pesona Alam Dieng yang Wajib Dikunjungi!

By Fita Nofiana, Jumat, 6 Juli 2018 | 20:40 WIB
Kiri: Candi pandawa Lima, Kanan: Sunrise Skunir (kolase nakita.id)

 

Nakita.id - Gerah dengan suasana kota yang padat dan berudara panas? Berlibur sejenak mungkin bisa menjadi salah satu obatnya.

Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, di Jawa Tengah ada tempat wisata berudara sejuk yang bisa Moms kunjungi, yaitu Dieng.

BACA JUGA: Bersuhu 2 Derajat, Wisata Dieng Jawa Tengah Penuh Bunga Es, Membeku Bak Eropa!

Lokasinya berada di perbatasan Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara, sehingga sebagian masuk dalam wilayah Wonosobo dan sebagian masuk wilayah Banjarnegara.

Di tempat tersebut Moms bisa mengunjungi berbagai Telaga cantik, pemandangan yang begitu indah, hingga candi-candi bersejarah.

Yuk intip pesona keindahan Dataran Tinggi Dieng!

1. Candi Dieng

Di Dataran Tinggi Dieng ada kawasan candi yang cukup terkenal, yaitu Candi Pandawa Lima yang tersebar di beberapa tempat.

Candi-candi di dieng merupakan candi-candi hindu dengan berbagai relief yang khas.

2. Telaga Warna

Telaga Warna

Telaga warna adalah sebuah danau di kawasan Dieng bagian timur.