Nakita.id - Saat mandi, pastinya kita akan membersihkan seluruh bagian yang ada pada tubuh kita dengan menggunakan produk pembersih.
Termasuk bagian mulut kita, seperti gigi dan gusi, karena selain untuk menjaga kebersihan, juga untuk menjaga kesehatan.
Namun, sering kali produk sabun dan pasta gigi yang kerap kita pakai mengandung bahan berbahaya, sehingga malah dapat mengganggu kesehatan.
Pada tahun 2016, The U.S. Food and Drug Administration, melarang penggunaan bahan antimikroba yang disebut triclosan dan bahan terkait lainnya dari sabun tangan antibakteri dan sabun badan.
BACA JUGA: Romantis! Ternyata Karena Hal ini Nadine Jatuh Cinta Pada Dimas Anggara
Itu peraturan pada sabun, lantas bagaimana dengan pasta gigi, sebuah produk yang kemungkinan diserap ke dalam tubuh kita dengan tingkat yang lebih tinggi?