Belakangan ini aplikasi Tinder sangat populer di kalangan wanita single apalagi sekarang Tinder menambahkan fitur terbarunya.
Nama fiturnya adalah Loops, video looping (diputar berulang-ulang) berdurasi dua detik yang bisa diunggah ke profil pengguna Tinder.
Fitur baru ini sudah diuji coba di Kanada dan Swedia sejak April lalu.
Loops telah tersedia untuk pengguna Tinder di berbagai negara.
Negara-negara yang dimaksud adalah Jepang, Inggris, Amerika Serikat, Perancis, Korea Selatan, Kanada, Australia, Jerman, Italia, Belanda, Rusia, Swedia, Belgia, Denmark, Islandia, Irlandia, Kuwait, Selandia Baru, Norwegia, Qatar, Arab Saudi, Singapura, Swiss, Taiwan, Thailand, dan Uni Emirat Arab.
Sayang, Indonesia tidak masuk dalam daftar tersebut.
Hingga kini belum diketahui juga kapan Loops akan hadir untuk pengguna Tinder di Indonesia.
Video Loops tidak bisa diambil langsung dengan menggunakan aplikasi Tinder.
Pengguna harus menyunting dan mengunggah video yang telah direkam sebelumnya.
Bagi pengguna iPhone, bisa merekam gambar dengan fitur Live Photo.
Selain menambah fitur Loops, Tinder juga menambah jumlah gambar yang bisa diunggah ke profil pengguna yakni maksimal 9 buah.
Tujuannya adalah agar pengguna tak perlu menghapus foto yang sudah ada untuk mengunggah video Loops.
Pengguna Tinder di tanah air harus bersabar menunggu fitur Loops hadir di Indonesia ya!
Artikel ini sudah tayang di NexTren dengan judul "Pencari Jodoh di Tinder Kini Bisa Pasang Video Loop Miliknya"