Dinyatakan Meninggal, Warga Melihat Keanehan di Tubuh Rizki! Proses Pemakaman Diundur

By Kirana Riyantika, Selasa, 10 Juli 2018 | 20:59 WIB
Kondisi tubuh Rizky setelah dinyatakan meninggal (Tribunnewsbogor)

Nakita.id - Kabar Rizki Ahmad, pemuda yang dinyatakan tewas usai digigit ular kobra miliknya membuat geger banyak orang.

Pasalnya, pemuda asal Palangkaraya, kalimantan Tengah itu tak sengaja terpatuk saat memamerkan king cobra miliknya ke warga di Bundaran Besar Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Minggu (8/7/2018).

Awalnya ia sempat merasa baik-baik saja sesaat setelah dipatuk.

BACA JUGA: Ngeri, Anak di India Ini Tak Sadar Bawa Ular Kobra di Tas Sekolahnya

 

Namun lama-kelamaan ia merasa pusing, lalu dibawa ke Rumah Sakit Doris Sylvanus untuk menjalani penanganan medis.

Dari keterangan Dr Ricka Zaluchu, awalnya korban tampak kuat saja, namun setelah dilakukan perawatan beberapa jam kemudian kondisinya tampak memburuk.

"Dari IGD korban kemudian dipindahkan ke ruang ICU untuk perawatan lebih intensif," ujarnya.

Beberapa jam usai mendapat perawatan medis Rizky dinyatakan koma hingga akhirnya meninggal dunia.

Kabar meninggalnya Rizki akibat gigitan ular kobra ini menyebar ke media sosial.

Seorang pengguna Facebook bernama Zekoy PRj mengabarkan kondisi bagaimana Rizki usai dinyatakan tewas.

Anehnya, meski sudah dinyatakan meninggal oleh dokter, keluarga tak segera memakamkan jasad Rizki.