Pasca Melahirkan, Perempuan Berisiko Terkena Wasir, Mengapa?

By Fadhila Afifah, Senin, 30 Juli 2018 | 08:00 WIB
Setelah melahirkan, perempuan rentan terkena wasir (Pixabay)

Nakita.id – Setelah melahirkan banyak perempuan yang mengalami wasir.

Wasir adalah varises pembuluh darah pada anus.

Ia dapat berkisar dari ukuran kecil seperti kismis hingga sebesar anggur.

Mereka dapat menjadi gatal atau benar-benar menyakitkan dan bahkan dapat menyebabkan perdarahan rektal, terutama ketika adanya pergerakan usus.

Wasir umum terjadi selama kehamilan dan periode pasca persalinan.

BACA JUGA: Tak Perlu Khawatir Lagi, Penelitian Temukan Cara Atasi Penuaan Untuk Kembali Menjadi Muda

Dalam kebanyakan kasus, wasir yang berkembang selama kehamilan akan hilang dengan sendirinya segera setelah seseorang melahirkan.

Mengapa demikian? Sebab pada kehamilan membuat seseorang lebih rentan terhadap wasir (seperti juga pembengkakan vena di kaki dan kadang-kadang bahkan di vulva) karena beberapa alasan.

Rahim yang tumbuh memberi tekanan pada vena pelvis dan vena cava inferior, vena besar di sisi kanan tubuh yang menerima darah dari anggota tubuh bagian bawah.

Tekanan ini dapat memperlambat kembalinya darah dari setengah bagian bawah tubuh, yang meningkatkan tekanan pada pembuluh darah di bawah rahim dan menyebabkan mereka membesar.

BACA JUGA: Diperiksa KPK, Intip Rumah Inneke Koesherawati yang Bold dan Mewah!

Selain itu, peningkatan hormon progesteron selama kehamilan melemaskan dinding pembuluh darah, memungkinkan mereka untuk membengkak lebih mudah.