Tak Pernah Diekspos, Begini Cantiknya Anak Rionaldo Stockhorst!

By Rosiana Chozanah, Rabu, 25 Juli 2018 | 08:50 WIB
Kedua anak perempuan Rionaldo Stockhorst yang curi perhatian (Instagram)

Nakita.id - Nama Rionaldo Stockhorst semakin dikenal saat ia bermain dalam sinetron Orang Ketiga.

Terlebih ia merupakan salah satu tokoh utama dalam sinetron tersebut, yaitu Aris.

Meski dalam sinteron tersebut sosok Aris membuat penonton 'geregetan', tapi ternyata tidak sedikit yang menyukai aktor tersebut dalam kehidupan nyata.

BACA JUGA: Kerap Berperan Jadi Pasangan, Marshanda dan Rionaldo Stockhorst Sukses Mengaduk Perasaan Penonton

Sebabnya, di keseharian Rionaldo dikenal sebagai sosok ayah yang sangat sayang keluarganya.

Buktinya, meski sering kali bermain sinetron kejar tayang, namun dirinya tetap bisa meluangkan waktu bersama keluarganya.

Hal ini terlihat dari unggahan-unggahannya di instagram.

Bahkan ia, istri dan ketiga anaknya terlihat sering berlibur bersama.

Pada Selasa (24/7/2018) kemarin, ia mengunggah sebuah foto bersama kedua anak tertuanya, Shaista Tanisha Stokhorst  dan Shanika Thanaa Stokhorst.