Nakita.id - Ashanty selama ini dikenal berkepribadian baik di mata pubik.
Ia menyayangi anak-anak sambungnya seperti anak kandungnya sendiri.
Tak hanya itu, Ia juga dikenal memperlakukan asisten rumah tangganya dengan baik.
BACA JUGA: Langsung Menghadap GWK, Tengok Villa Anang dan Ashanty yang Sedang Dibangun di Bali
Namun, belum lama ini dalam acara yang dipandu oleh Jessica Iskandar dan Nia Ramadhani mengungkap bagaimana perilaku Ashanty pada asisten-asisten rumah tangganya.
Memiliki banyak asisten, Jessica dan Nia yang datang ke rumah Ashanty lantas menanyai 9 asisten rumah tangga Ashanty tentang bagaimana perilaku ibu 4 orang anak itu.
Saat ditanyai tentang kenyamanan dan kebetahan hampir semua asisten Ashanty merasa nyaman dan betah.
Tetapi ketika ditanya apakah Ashanty sering marah atau tidak, salah satu pengasuh yang bernama Yani, mengungkapkan hal umum.