Jadi Korban Tewas Gempa Lombok, Ini Unggahan Terakhir Pendaki Cantik Malaysia Sebelum Ajalnya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 31 Juli 2018 | 14:33 WIB
Pendaki cantik asal Malaysia yang meninggal karena gempa Lombok (tribunnews)

Nakita.id - Gempa yang mengguncang Lombok, Nusa Tenggara Barat, Minggu (30/7/2018) masih menyisakan duka mendalam bagi segenap masyarakat Indonesia juga dunia.

Semakin hari, korban tewas terus bertambah. Hingga hari ini, Selasa (31/7/2018), korban tewas bertambah menjadi 16 orang, termasuk warga negara asing.

Salah satu korban meninggal merupakan warga negara asal Malaysia bernama Siti Nur Lesmawida Ismail (30).

BACA JUGA: Gempa Guncang Lombok, Korban Meninggal Menjadi 14 Orang, Termasuk Anak-anak

Siti meninggal akibat tertimbun reruntuhan. Ia merupakan satu dari 17 pendaki asal Malaysia yang mendaki Gunung Rinjani, sebelum gempa bumi mengguncang Lombok dan sekitarnya.

Kabar meninggalnya Siti sampai kepada Menteri Pemuda dan Olahraga, Syed Saddiq.

Dalam akun Instagram-nya, Syed Saddiq mengucapkan ucapan bela sungkawa dan doa atas tewasnya warga negara Malaysia di Gunung Rinjani saat gempa terjadi.

unggahan Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia

BACA JUGA: Hamil dan Diperkosa Kakaknya, Remaja Putri di Sumatera ini Malah Divonis Penjara oleh Pengadilan

Dalam unggahannya, terlihat Siti yang tengah mengenakan jaket berwarna merah muda, dengan selempang kuning bertuliskan MALAYSIA di tubuhnya.

"Ya Allah, lindungi lah mereka semua. Takziah kepada keluarga siti dan saya akan sentiasa doaan keselamatan yang lain di Lombok. May Allah protect us all," tulis Syed Saddiq.

Dilansir dari Tribunnews, saat kejadian gempa bumi, Siti dan rekan-rekannya sudah berada di salah satu homestay yang terletak di kaki Gunung Rinjani.