Nakita.id - Gempa terjadi di daerah Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.
Melalui akun Twitter resmi Badan Meteorologi dan Klimatologi dan Geofisika, mencatat gempa tersebut berkekuatan 7 skala Richter.
Pihak BMKG juga mencatat gempa memiliki kedalaman 15 km, terletak di 8,25 Lintang Selatan, 116,49 Bujur Timur Laut.
BACA JUGA: Gempa 7 SR di NTB, Tsunami Sudah Terdeteksi di Pantai Carik dan Badas
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini Tsunami melalui unggahan Twitter @infoBMKG.
Melansir dari tayangan Kompas TV, saat ini situasi di Lombok Utara sudah mati lampu dan masyarakat panik.
Pihak BMKG dan BPBD juga menghimbau masyarakat untuk keluar rumah, karena masih ada beberapa kali gempa susulan.
Pihak BMKG juga meminta agar masyarakat jangan mudah percaya dengan berita hoax yang mengatasnamakan BMKG.
BACA JUGA: Bisa Sebabkan Kematian Mendadak, 4 Bagian Kendaraan ini Harus Diwaspadai!
Berkekuatan 7 skala Richter, beberapa selebriti pun merasa gempa ini merupakan gempa yang cukup besar.