Nakita.id - Tak ada orangtua yang mau melihat anaknya terbaring lemah dan sakit.
Begitu pula dengan aktor senior Adrian Maulana, Moms.
Adrian yang kini mulai hengkang dari dunia hiburan dan memilih kerja kantoran ini sedang merasakan kesedihan.
BACA JUGA: Pamer Foto Saat Bayi, Franda Bangga dengan Rambut 'Jabrik'-nya
Putri sulungnya yang sudah mulai beranjak remaja sedang terbaring lemah tak berdaya di rumah sakit.
Saat ini Sharla, putri sulung Adrian dan Dessy ini sedang dirawat di Rumah Sakit International Bintaro.
Ia baru saja menjalani operasi karena penyakit sinus dan amandel yang dideritanya.
Melihat anaknya tak berdaya, Adrian pun merasakan kesedihan mendalam.
Hal itu diungkapkannya melalui unggahan di instagram pribadinya.
Menurutnya, tak ada yang lebih menyedihkan dari melihat orang tersayangnya terbaring sakit.
"Bagi saya, ngga ada yg lebih menyedihkan selain melihat orang yg kita cintai merasakan sakit," ungkap Adrian melalui instagramnya.
Tak ada yang mau dan tau akan merasakan sakit, bahkan orang yang selalu menjaga kesehatannya sekalipun.