Setelah Syuting Bareng Presiden, Ini yang Diminta Anak yang Berekspresi Melongo

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 21 Agustus 2018 | 14:01 WIB
Fairel, pemeran bocah melongo di video Opening Ceremony Asian Games 2018 (instagram.com/fairel_sbi)

Nakita.id - Wajahnya jadi dikenal banyak orang, karena ekspresi natural yang ia tampilkan dalam video di Opening Ceremony Asian Games 2018.

Sembari memegang es krim, bocah bertubuh subur tersebut berjalan di barisan paling akhir dari anak-anak SD yang berseragam Pramuka.

BACA JUGA: Bocah SD yang Melongo Saat Diseberangkan Jokowi Ternyata Artis Cilik, Ini Sosoknya!

Ia adalah Fairel Khalif Ramadhan (9).

Meski telah dikenal karena ia merupakan aktor cilik, Fairel justru baru diingat masyarakat setelah ia tampil dalam video freestyle yang dilakukan Presiden Jokowi.

Dalam unggahan di Instagram-nya, Fairel menunjukkan berbagai keseruannya saat syuting bersama teman-teman dan kru kreatif baik di Istana Negara, maupun di jalan depan SDN Tunas Bangsa 01 Pancoran.

Disebut beruntung karena bisa syuting bareng orang nomor satu di Indonesia, bahkan berkesempatan untuk berfoto serta bercengkerama, Fairel mengungkapkan bahwa awalnya ia tak tahu bahwa bersama Presiden lah ia akan syuting.

"Kaget banget pas lihat Pak Jokowi.

Karena kan selama ini enggak dikasih tahu.

Saya senang sekali bisa ketemu Presiden," ungkap Fairel saat ditemui Warta Kota di kediamannya di Bekasi Timur, Senin (20/8/2018).

BACA JUGA: Bocah Ini Ungkap Lokasi Syuting Jokowi Naik Motor Pembukaan Asian Games 2018, Tak ada yang Mengira!