Wishnutama Ungkap Alasan Via Vallen Lipsync di Opening Asian Games 2018

By Amelia Puteri, Rabu, 22 Agustus 2018 | 10:22 WIB
Wishnutama jelaskan mengapa Via Vallen harus lipsync di Opening Games 2018 (Kolase Nakita.id)

Nakita.id - Acara Pembukaan Asian Games 2018 mengundang berbagai reaksi dari masyarakat Indonesia.

Salah satunya adalah performa dari penyanyi Via Vallen.

Via menyanyikan lagu tema Asian Games 2018 "Meraih Bintang" di acara Pembukaan Asian Games 2018.

Namun, penampilan Via menuai kritik dari warganet lantaran ia menyanyikan lagu secara lipsync.

BACA JUGA: Aksi Motor Presiden Tuai Kritik Karena Pakai Stuntman, Wishnutama Angkat Bicara

Bahkan Via Vallen sampai meminta maaf di media sosialnya.

Sebenarnya, menurut Wishnutama, Creative Director Opening Asian Games 2018, Via seharusnya tak perlu meminta maaf.

Wishnutama pun menjelaskan perihal lipsync ini dilakukan karena alasan teknis.

Ia menjelaskan saat diwawancarai oleh Anji via telepon, dalam video Anji berjudul "WISHNUTAMA: Tentang Stuntman dan Alasan Para Penyanyi Lipsync di Opening" di akun YouTube-nya, dunia MANJI.

BACA JUGA: Bukan di Malam Hari, Ternyata di Jam Ini Rumah Rawan Maling!

Anji menanyakan pendapat Wishnutama perihal masyarakat yang mengkritik Via Vallen bernyanyi lipsync saat Opening Asian Games 2018.

Wishnutama merespon, "Betul, dan bukan sesuatu yang perlu malu menurut saya. Saya rasa Via juga tidak perlu minta maaf. Saya sangat yakin Via tidak perlu minta maaf."