Berperan Penting Untuk Tubuh, Ini Risikonya Bila Kekurangan Vitamin B12

By Fadhila Afifah, Rabu, 12 September 2018 | 19:20 WIB
Akibat kekurangan vitamin B12 (iStockphoto)

Nakita.id Vitamin B12 adalah vitamin penting yang dibutuhkan tubuh agar berfungsi dengan baik - tetapi tidak dapat menghasilkannya sendiri.

Vitamin ini terutama ditemukan dalam produk hewani, yang berarti bahwa kekurangan vitamin sangat umum di antara vegan dan vegetarian.

Jika tidak ditangani, kekurangan vitamin B12 dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan fisik dan mental.

Baca Juga : 4 Tips Efektif Menurunkan Kolesterol, Plus Menjaga Kesehatan Jantung

Perlu diketahui, vitamin B12 dikenal sebagai cobalamin, dan sangat diperlukan untuk melakukan beberapa fungsi tubuh yang penting, seperti mendukung sistem saraf.

Ia juga diperlukan untuk produksi sel darah merah, yang membawa oksigen melalui protein yang dikenal sebagai hemoglobin.

Lalu mengapa kita sangat membutuhkannya?

Baca Juga : Berikut 4 Kepribadian yang Bikin Laki-laki Sangat Jatuh Cinta

"Bersama dengan folat dan vitamin B6, vitamin B12 diperlukan untuk sel darah merah yang sehat," kata ahli gizi terkemuka dari Harley Street, Rhiannon Lambert.

"Terutama diperlukan untuk mencegah anemia dan menjaga sistem saraf yang sehat," katanya dikutip dari The Independent.