Nakita.id - Perjuangan mendapatkan buah hati kadang menjadi cerita tersendiri.
Sebagian mendapatkannya dengan mudah, seperti seorang pendaki mendapatkan air jernih di pegunungan.
Meski begitu, sebagian lagi kadang perlu perjuangan ekstra keras.
Penuh dengan liku dengan waktu yang lama, bahkan cucuran keringat.
Jangan tanya dengan biaya dan tenaga yang sudah dikeluarkan.
Ada banyak penyebab seseorang sulit hamil.
Baca Juga : 7 Kebiasaan Ini Pengaruhi Kualitas Sperma, Nomor 4 Sering Dilakukan!
Sebagian penyebab itu banyak dialami, tapi ada juga seseorang yang sulit hamil karena penyebab langka atau jarang dialami.
Salah satunya adalah ibu satu ini yang mengalami berbagai gangguan, termasuk alergi sperma.
Ibu Windy Febrina berhasil ikut program hamil dan melahirkan seorang putra pertamanya bernama: Safaraz Abdillah pada November 2017.
Berikut ceritanya.
Saya menikah sudah hampir 2 tahun, namun selama itu belum ada tanda-tanda kehamilan.