Nakita.id - Mungkin kedengarannya agak menakutkan, tetapi dalam banyak kasus, perempuan dengan kanker serviks awal dan pra-kanker tidak mengalami gejala apa pun, sampai kanker tumbuh dan menjadi lebih serius.
Gejala kanker terjadi ketika kanker tumbuh menjadi jaringan di dekatnya.
Sangat penting untuk melakukan pemeriksaan Pap secara teratur.
Sehingga Moms akan dapat mendeteksi dan mengobati kanker serviks dan kanker reproduksi lainnya seperti kanker ovarium, sebelum mereka menyebar dan memperburuk kondisi Moms.
Tes Pap dapat menemukan sel-sel abnormal di serviks yang kemudian dipantau dan diobati.
Baca Juga : Inilah 7 Tanda Peringatan Kanker Serviks yang Perlu Diwaspadai Setiap Perempuan
Namun, ada tanda-tanda awal kanker serviks lainnya yang perlu Moms waspadai:
1. Pendarahan yang tidak teratur
Pendarahan vagina yang tidak teratur adalah gejala paling umum dari kanker serviks.
Ini dapat terjadi di antara periode menstruasi atau setelah berhubungan seks.
Itu mungkin disamarkan sebagai bercak, menunjukkan sedikit keluarnya cairan darah.
Pendarahan menstruasi juga bisa berlangsung lebih lama dari biasanya dan menjadi lebih berat.
Jika pendarahan vagina terjadi pada perempuan pasca menopause yang tidak lagi mengalami menstruasi, ini bisa menjadi tanda kanker serviks atau masalah lainnya.
Baca Juga : 10 Gejala Awal Kanker, Terlihat Samar Tapi Jangan Diabaikan!