Pasha Kabarkan Korban Gempa Palu Sudah Lebih Tenang dan Bisa Tertawa, Begini Potretnya

By Kirana Riyantika, Jumat, 5 Oktober 2018 | 14:07 WIB
Pasha Ungu kabarkan korban gempa sudah lebih tenang dan bisa tertawa (instagram@pashaungu_vm)

Nakita.id - Sigit Purnomo atau yang akrab disapa Pasha 'Ungu' merupakan vokalis band sekaligus Wakil Wali Kota Palu.

Pasha merupakan salah satu publik figur yang secara langsung merasakan gempa dan tsunami yang melanda Kota Palu pada Jumat (28/9/2018) lalu.

Kejadian gempa yang secara tiba-tiba datang membuat warga sempat merasa ketakutan dan trauma.

Baca Juga : Potret Haru Pasha Ungu Gotong Jenazah Korban Gempa Palu Hingga Angkat Galon Untuk Kebutuhan Pengungsi

Pada Jumat (5/10/2018), Pasha memberikan informasi bahwa kini keadaan masyarakat sudah mulai tenang.

Hal ini disampaikan melalui akun instagram pribadinya @pashaungu_vm.

Tepat di hari ke-7 pasca terjadinya gempa bumi dan tsunami, masyarakat berbondong-bondong datang ke masjid untuk melaksanakan ibadah salat Jumat.

Proses ibadah tersebut dikawal oleh para TNI.

Baca Juga : Adelia Pasha Alami Trauma, Ini Langkah Pulihkan Trauma Pasca Bencana

Potret Pasha Ungu dan korban gempa melaksanakan ibadah salat Jumat

Berdasarkan foto tersebut, tampak warga sudah lebih tenang.