Orang Korea Cinta Indonesia: Saya Suka Bahasa Indonesia dan Mau ke Indonesia Kapan-Kapan

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 8 Oktober 2018 | 13:41 WIB
Dong Yeong Kim, mahasiswa HUFS yang belajar bahasa Indonesia (Ujung Oppa/ YouTube)

Nakita.id -  Ternyata banyak negara yang cinta akan kebudayaan Indonesia lo Moms.

Ada beberapa universitas di berbagai negara yang memiliki jurusan yang mempelajari kebudayaan atau bahasa Indonesia, salah satunya di Korea.

Sebuah Universitas yang bernama Hankuk University of Foreign Stidies (HUFS) memiliki sebuah jurusan yang mempelajari bahasa Indonesia dan Malaysia.

Baca Juga : Pantas Jadi Anak Pintar, Ternyata Ini Diajarkan Ayu Ting Ting Kepada Bilqis

Jurusan yang memiliki mata kuliah bahasa Indonesia yaitu Departement of Malay-Indonesia di College of Oriental Language dan Departement Malay-Indonesia Interpretation College of Interpretation and Translation.

Sebuah akun YouTube milik orang Korea menggambarkan bagaimana penduduk Korea antusias dengan bangsa Indonesia kita.

Mereka bahkan menyukai berbagai budaya Indonesia.

Dalam unggahan videonya, terlihat HUFS sedang mengadakan sebuah festival makanan.

Baca Juga : Pengakuan Bule Rusia, Kebiasaan Aneh Orang Indonesia: Mereka Suka Nanya Sudah Mandi Belum

Katanya setiap pertengahan Mei, setiap tahunnya, memang berbagai universitas di Korea banyak mengadakan festival tersebut.

Salah satu jurusan di Korea yang mempelajari bahasa Indonesia ini membuka stand yang menjual makanan yang ada di Indonesia yaitu mie goreng.