Penyanyi Senior Saleem Iklim Meninggal Karena Kecelakaan, Begini Kronologisnya

By Kirana Riyantika, Minggu, 14 Oktober 2018 | 15:16 WIB
Saleem Iklim, penyanyi senior meninggal karena kecelakaan (instagram@saleemmajeed)

Nakita.id - Kabar duka datang dari penyanyi senior Saleem Iklim.

Saleem, penyanyi asal Malaysia pelantun 'Suci dalam Debu' meninggal dunia pada Minggu (14/10/2018) pukul 06.15 waktu setempat.

Penyanyi senior tersebut meninggal dalam usia 56 tahun di Pusat Perubatan Universiti Kebangsaan Malaysia (PPUKM), Kuala Lumpur, Malaysia.

Baca Juga : 5 Artis Meninggal Karena Kanker Payudara, Hubungan Intim Bisa Mencegah Penyakit Mematikan Ini!

Kabar duka tersebut disampaikan oleh istrinya Juriah Bachok, kepada Harian Metro.

Menurut Juriah, Saleem yang bernama lahir, AM Saleem Abdul Majeed, sebelumnya dirawat ruang Intensive Care Unit (ICU) setelah mengalami kecelakaan sepeda motor pada 20 September 2018 lalu.

Dalam kejadian di Kilometer 16, Lebuhraya Grand Saga itu, 12 tulang rusuk Saleem patah dan salah satunya menusuk paru-paru Saleem.

Baca Juga : Indro Warkop Menyesal Telah Merokok Berat Selama 30 Tahun, Ini yang Terjadi Pada Tubuh Setelah Berhenti Merokok

Kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 15.30 waktu setempat.