Seminggu Kritis, Rini Puspitawati Pengemudi CR-V yang Terjun ke Jurang Meninggal Dunia

By Maharani Kusuma Daruwati, Sabtu, 20 Oktober 2018 | 16:49 WIB
Rini Puspitawati meninggal dunia pada Sabtu (20/10/2018). (Surya.co.id)

Nakita.id - Sudah sepekan kabar mengenai kecelakaan maut yang terjadi di Magetan, Jawa Timur cukup menghebohkan publik.

Sabtu (13/10/2018), sebuah mobil CR-V berwarna putih terjun bebas ke jurang dan mengalami rusak parah.

Mobil tersebut berisi dua orang penumpang, yang salah satunya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Baca Juga : Zaskia Sungkar Lakukan Pemotretan dengan Squad Baru, Siapa Saja?

Sedangkan pengendara yang merupakan seorang perempuan yang diduga PIL (perempuan idaman lain) mengalami kondisi kritis dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Kedua korban selamat dan meninggal dunia kemudian dievakuasi ke RSUD dr. Sayidiman, Magetan.

Ragil, penumpang laki-laki meninggal dunia, sedangkan Rini, pengendara mobilnya mengalami kondisi kritis.

Mobil dalam keadaan ringsek membutuhkan waktu evakuasi selama tiga jam lantaran sulitnya dievakuasi dan juga arus jalan raya yang padat.

Rini Puspitawati sempat dikabarkan makin membaik dan tengah menjalani pemulihan di RSUD dr. Soedono, Madiun.

Senin (15/10/2018), Rini menjalani operasi untuk mengambil cairan yang masuk ke paru-parunya.

Rini yang sebelumnya dirawat di RSUD dr Sayidiman, Magetan dirujuk ke ESUD dr Soedono dan harus menjalani operasi pengambilan cairan di paru-paru.

Menurut pengakuan kakak kandung korban yang bernama Wiwik, kondisi Rini mulai membaik.