Kopilot Lion Air JT 610 Jatuh, Harvino Ternyata Orangtua Asuh 10 Anak Yatim Piatu!

By Shevinna Putti Anggraeni, Selasa, 30 Oktober 2018 | 16:17 WIB
Kopilot Lion Air JT 610 ternyata orangtua asuh 10 anak yatim piatu (tribunnews.com/Zaki Ari Setiawan dan Facebook/Adhi Azfar)

Nakita.id - Peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di perairan Karawang kemarin Senin (29/10) begitu menyisakan duka mendalam.

Pesawat Lion Air JT 610 itu membawa sebanyak 189 orang, termasuk 1 pilot, 1 kopilot dan kru pesawat lainnya.

Satu kopilot yang sekaligus menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 bernama Harvino.

Baca Juga : Maia Estianty dan Irwan Mussry Menikah di Tokyo, Ternyata Ahmad Dhani Mak Comblangnya!

Dikabarkan sebelumnya, Harvino, kopilot Lion Air JT 610 bertempat tinggal di Serpon Green Park 2, Ciater, Tangerang Selatan.

Semasa hidupnya Harvino dikenal sebagai pribadi yang ramah terhadap warga sekitar dan aktif bersosial.

Begitu pula yang diceritakan teman baiknya semasa SMA bernama Adhi Azfar melalui unggahan Facebook.

Adhi Azfar mengatakan Harvino kopilot Lion Air JT 610 adalah sahabatnya ketika mereka menempuh pendidikan di SMA 68.