Anak Terlalu Kurus? Ini Pola Makan untuk Menaikkan Berat Badan Anak

By Gisela Niken, Senin, 21 November 2016 | 02:00 WIB
Berat Badan Adik Melebihi Kakak (Ipoel )

Tabloid-Nakita.com – Salah satu kekhawatiran yang kerap melanda Mama adalah anak yang mengalami kekurangan gizi. Mama pasti khawatir jika si kecil tidak makan banyak dan tidak mendapatkan gizi yang cukup. Meksipun ingin menaikkan berat badan anak, Mama perlu menjaga agar asupan makanan tetap bergizi dan membuat si kecil sehat. Untuk itu, Mama perlu memberikan cara alami dan sehat dalam menaikkan berat badan anak.

Baca juga: Cara menaikkan berat badan sehat secara alami

Salah satu kesalahan yang kerap terjadi dan membuat anak menjadi kurang gizi adalah pola makan. Jumlah kalori menjadi hal yang perlu diperhatikan. Tidak hanya jumlah makanannya saja, jenis makanan yang tepat untuk menaikkan berat badan juga tak kalah penting. Usahakan berikan makanan yang mengandung lemak sehat seperti alpukat, susu,  telur, roti, kentang serta aneka olahannya.

Jika Mama memberikan makanan padat kalori akan membantu si kecil memiliki berat badna ideal tanpa perlu takut mendapatkan masalah kesehatan lainnya seperti obesitas. Kesalahan lainnya yang kadang dilakukan adalah memberikan makanan apapun asalkan si kecil suka. Makanan berlemak, gorengan dan mengandung tinggi gula sebaiknya dihindari sejak usia dini. Hal ini akan membuat si kecil jauh dari pola makan yang tidak sehat sejak dini.

Baca juga: Panduan berat badan ideal bayi sesuai usia

Waktu makan juga perlu dibuat menyenangkan. Salah satu masalah anak yang bertubuh kurus adalah anak yang sulit sekali makan. Cara mudah dan menyenangkan agar si kecil mau makan adalah dengan membuat suasana menyenangkan saat makan. Libatkan anak dalam persiapan makanan tersebut seperti berbelanja dan memasak. Hal ini akan membuat anak bersemangat pada jam makan.

Baca juga: Kenapa berat badan bayi tidak bertambah?

Mama juga perlu mengatur waktu makan dan jenis makanannya. Misalnya pada saat jam makan snack. Jangan berikan makanan yang terlalu manis seperti jus atau kue. Kemampuan anak untuk makan tidak sebesar orang dewasa jadi jangan heran anak jadi mudah kenyang. Maka, penting bagi Mama untuk mengatur jadwal makan untuk menaikkan berat badan anak. Pola makan sehat dan teratur akan membantu asupan makanan juga seimbang sehingga anak mencapai berat badan ideal dengan cara yang sehat.