Jatuh Sakit Saat Hamil? Lakukan Ini Agar Tidak Berdampak pada Janin

By Gisela Niken, Senin, 21 November 2016 | 05:30 WIB
Kena Flu, Ibu Hamil Jangan Minum Obat Bebas (Dini)

Tabloid-Nakita.com – Sakit saat hamil menjadi hal yang dihindari banyak Mama. Tidak hanya buruk untuk kesehatan Mama, sakit saat hamil bisa berdampak pada janin. Paparan bakteri dan virus dapat menyebabkan masalah pada janin. Untuk itu, Mama perlu melakukan beberapa cara untuk mencegah masalah yang lebih lagi jika sakit saat hamil.

Baca juga: Penyebab sakit gigi pada Mama hamil

Jatuh sakit saat hamil ternyata umum terjadi lo, Mam. Hal ini disebabkan sistem kekebalan tubuh yang sedang menurun membuat Mama sangat rentan terkena sakit. Salah satu hal yang perlu dilakukan adalah rajin mencuci tangan. Bakteri dan virus akan berkembang semakin parah jika lingkungan sekitar Mama kotor. Maka, kebersihan menjadi prioritas jika Mama sedang hamil.

Pola makan sehat juga penting untuk menjaga tubuh tetap fit dan janin tidak terkena dampaknya. Vitamin dan nutrisi penting sangat baik untuk menjaga tubuh jauh dari penyakit. Mama perlu untuk mengonsumsi vitamin atau suplemen kehamilan. Probiotik menjadi salah satu nutrisi penting yang dapat membantu Mama saat sakit kala hamil. Probiotik biasanya ada di dalam yogurt. Jenis nutrisi ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh.

Baca juga: 5 cara agar ibu hamil tidak mudah sakit

Menjaga tubuh tetap terhidrasi juga penting untuk menjaga kesehatan janin. Kebutuhan air saat hamil memang lebih banyak dibanding saat tidak hamil. Meski sakit, Mama harus memastikan kebutuhan 10 hingga 12 gelas air putih per hari tetap terpenuhi. Mama juga harus tidur cukup. Cobalah untuk membuat jadwal tidur yang tepat dan cukup. Luangkan waktu siang hari untuk teristirahat.

Baca juga: Normalkah pendarahan saat hamil?

Jika sakit saat hamil, Mama perlu menjaga tubuh lebih ekstra untuk melindungi janin. Infeksi pada tubuh yang terjadi saat hamil memungkinkan terpengaruh pada janin. Misalnya demam berdarah, cacar air, paparan virus Zika dan lain-lain. Maka, jangan anggap enteng masalah sakit saat hamil. Usahakan untuk mencegah paparan bakteri dan virus dengan menjaga pola makan serta pola hidup yang sehat dan bersih.