(Baca juga : Jangan Lakukan Ini Saat Menyuapi Anak Makan)
- Gunakan tangan yang paling dominan
Pelatihan sendok awal adalah dengan menggunakan tangan anak yang paling dominan, pada umumnya yaitu tangan kanan. Ketika anak telah memegang sendok di tangan, Ibu bisa tempatkan makanan di atasnya. Kemudian, bantu ia meraup makanan dari mangkuk dan bimbing agar makanan yang telah berada di dalam sendok sampai ke mulutnya. Ibu mungkin harus melakukan ini beberapa kali sebelum anak menguasainya.
- Pakai dua sendok
Setelah anak Anda memiliki sendok dan mangkuk sendiri, ia akan menghabiskan lebih banyak waktu mencoba untuk mendapatkan makanan lalu dimasukkan ke dalam mulutnya. Ini benar-benar normal. Ibu bisa meletakkan dua sendok, satu sendok untuknya dan satu sendok untuk Ibu menyuapinya jika anak belum mampu memasukkan makanan ke dalam mulutnya atau sendok yang ia pegang hanya digunakkan untuk membuat makanan berantakan.
Dengan begini anak mampu memahami cara menggunakan sendok. Saat anak dapat menggunakan sendok garpu lebih baik, Ibu bisa mengambil sendok kedua yang biasa Ibu gunakan untuk menyuapinya dan biarkan ia berlatih makan sendiri.
Baca juga : Santailah Saat Mengajarkan Anak Makan Sendiri)
- Gunakan garpu lebih sering
Setelah anak mampu menggunakan sendok saat makan, saatnya anak berlatih menggunakan garpu. Proses ini akan sedikit lebih mudah. Ibu harus memilih makanan yang mudah ditusuk oleh garpu, misalnya roti yang telah dipotong kecil-kecil.
Pahami bahwa proses belajar makan menggunakan sendok garpu pasti awalnya akan berantakan. Ini semua membutuhkan waktu. Yang terpenting adalah Ibu dapat membimbingnya dan membuat hal ini adalah kegiatan yang menyenangkan untuknya.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Avrizella Quenda |
Editor | : | Ida Rosdalina |
KOMENTAR