Baca juga: Haruskah Ibu Menjauhi Kosmetik Selama Kehamilan
Biasakan membeli produk kecantikan di butik atau toko khusus ibu hamil agar terjamin keamanannya untuk Mama dan janin dalam kandungan. Jangan lupa, pastikan produk-produk tersebut tidak mengandung zat berbahaya. Lebih baik lagi, konsultasikan dengan dokter kandungan dan dokter kulit sebelum menggunakannya.
Terpenting adalah menerapkan pola hidup sehat. Beristirahat yang cukup, jauhi sinar matahari di atas pukul 10 pagi, berikan pelindung tambahan jika Mama harus keluar rumah (bisa menggunakan topi atau payung).
Perhatikan juga makanan yang dikonsumsi. Makanan sehat, seperti buah dan sayuran, harus menjadi makanan wajib setiap hari, karena mengandung nutrisi yang bagus untuk memelihara kecantikan kulit. Di antaranya: avokad (mencegah kulit kering dan rambut rontok); tomat (mengandung likopen yang bisa menghilangkan kulit terbakar); dan delima (membantu pembentukan kolagen dan mempercepat penyembuhan luka pada kulit). (*)
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR