Nakita.id - Sosok Fiki Alman langsung menyedot perhatian publik usai dirinya kepergok berada di dalam kamar yang sama dengan Angel Lelga saat Vicky Prasetyo melakukan penggerebekan, Senin (19/11/2018).
Vicky yang nekat meyambangi rumah Angel Lelga pada Senin diri hari meluapkan amarah serta kekecewaannya pada sang istri dan lelaki yang diduga selingkuhannya.
Meskipun Angel sudah membantah isu perselingkuhannya dengan lelaki yang kabarnya seorang artis FTV itu, Vicky Prasetyo tetap berniat memidanakan istrinya dengan tudingan perzinahan.
Baca Juga : Artis Bollywood Amitabh Bachchan Lunasi Utang Ribuan Petani India, Segini Jumlah Kekayaannya yang Fantastis!
Nabella Gabrella, adik dari Vicky sekaligus mantan manajer Angel Lelga ikut menjadi saksi dalam insiden tersebut.
Ia mengaku mendukung keputusan kakaknya untuk melaporkan Angel karena pihak mereka memiliki dasar serta bukti adanya perzinahan.
Dilansir dari Tribun Seleb, Nabella Gabrella yang kerap disapa Bella menjelaskan kalau sejumlah barang pribadi Fiki Alman terlihat ada di rumah Angel.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | nakita.id,tribun seleb,Sajian Sedap |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR