Nakita.id - Banyak hal yang diklarifikasi Gisel dan Gading Marten saat jumpa pers, salah satunya soal anak.
Tak hanya perihal hak asuh Gempi, tetapi juga keinginan Gisel dan Gading untuk tambah anak.
Mereka kompak tertawa dan sempat terdiam ketika seorang awak media bertanya tentang keinginannya menambah anak.
Baca Juga : Akan Berpisah, Begini Reaksi Gading Marten Saat Pertama Kali Gisel Minta Cerai
Pasalnya banyak kasus cerai yang batal lantaran istri hamil atau keinginan keduanya untuk menambah momongan.
Seorang awak media berniat menanyakan keinginan tersebut karena ingin tahu seberapa bulat tekad Gading dan Gisel bercerai.
Tetapi, Gading dan Gisel justru saling tatap terdiam dan terlihat ada kecanggungan di antara keduanya membicarakan soal tambah anak.
"Kalau bikin (anak lagi) ya ngga cerai," sahut Gading mencairkan suasanya dikutip dari Youtube Grid.id.
Gisel pun hanya tertawa dan sesekali menggelengkan kepala seolah bingung atau heran dengan pertanyaan tersebut.
Source | : | YouTube,Warta Kota |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR