Nakita.id - Saat hamil, hormon tubuh kita cenderung tidak stabil sehingga memunculkan beberapa perubahan pada tubuh, salah satunya jerawat.
Baca Juga : Kulit Cantik Alami Bebas Jerawat dengan Cuka Apel, Simak 5 Manfaatnya!
Tapi Moms, jangan sembarangan menggunakan obat jerawat, ya.
Salah-salah obat jerawat, justru bisa berefek buruk pada kehamilan dan janin dalam kandungan.
Seperti dilansir dari healthline.com, berikut ini beberapa obat alami yang aman untuk mengatasi jerawat saat hamil.
1. Cuka apel
Cuka apel membantu mengatasi jerawat dengan aman dan efektif pada ibu hamil.
Untuk menggunakannya, campurkan satu sendok makan cuka apel dengan 3 sampai 5 sendok makan air.
Lalu, rendam kapas dalam larutan cuka apel tersebut dan tempelkan ke bagian kulit yang berjerawat.
2. Baking soda
Baca Juga : Edamame, Kacang Kaya Protein yang Dapat Menurunkan Kolesterol Hingga Mengurangi Risiko Kanker Payudara
Baking soda membantu mengangkat kelebihan minyak di kulit dan mempercepat penyembuhan jerawat.
Moms bisa menggunakannya dengan mencampurkan satu sendok makan baking soda dengan air.
Kemudian, oleskan pada bagian wajah yang berjerawat.
Biarkan hingga kering sebelum dibilas dengan air bersih.
3. Lemon
Baca Juga : Intip 4 Manfaat Ajaib Minyak Zaitun untuk Kesehatan Rambut!
Lemon mengandung asam alfa hidroksi yang membantu membuka pori dan melepaskan sel kulit mati yang terjebak.
Moms hanya perlu memeras lemon, kemudian oleskan airnya ke wajah yang berjerawat dengan kapas.
Lalu biarkan selama 10 menit atau hingga kering sebelum dibilas dengan air.
4. Madu
Madu memiliki sifat antibakteri dan antiseptik.
Oleh karena itu, bahan yang satu ini sangat cocok digunakan untuk membantu mengatasi jerawat saat hamil.
Sebelum digunakan, bilas wajah dengan air hangat.
Baca Juga : Masuk Jajaran Artis Terkaya dengan Kehidupan Bak Sosialita Muda, Ternyata Ini Sumber Kekayaan Nikita Willy
Kemudian, oleskan madu pada jerawat di wajah.
Biarkan selama 20 hingga 30 menit.
Setelahnya, bilas kembali wajah dengan air hangat.
5. Mentimun dan oatmeal
Mentimun dan oatmeal membantu menenangkan jerawat yang sedang meradang.
Cara meraciknya sangat mudah, cukup blender kedua bahan ini hingga tercampur rata.
Kemudian, masukkan ke dalam kulkas agar sensasi dinginnya lebih terasa.
Setelah cukup dingin, oleskan ke seluruh wajah sebagai masker selama 10 hingga 15 menit atau sampai mengering.
Baca Juga : Hebih 'Tarifnya' Diungkap Ke Publik, Melaney Ricardo Malah Asyik Liburan, Lakukan Hal Ini Di Pinggir Kolam
6. Minyak kelapa
Minyak kelapa memiliki sifat antibakteri dan antijamur.
Minyak kelapa juga menenangkan kulit dan sangat mudah diserap.
Cara menggunakannya, oleskan minyak kelapa murni sebagai pelembab sebelum tidur.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | healthline.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR