Nakita.id - Coba ingat-ingat lagi, seperti apa pola makan Moms selama ini?
Apakah sudah membiasakan makan makanan yang sehat dan bergizi seimbang, atau justru kebanyakan makan junk food yang tak sehat?
Moms mungkin tidak sadar bahwa selama ini sudah banyak racun yang masuk ke dalam tubuh karena makanan.
Namun tak perlu khawatir, Moms bisa mencoba melakukan diet detoks 7 hari untuk membantu tubuh terbebas dari racun.
Baca Juga : Sampai Terharu, Nagita Slavina Langsung Peluk Caca Tengker Setelah dapat Hadiah Mewah Ini
Apa itu diet detoks?
Jika selama ini Moms menganggap bahwa diet adalah cara yang dilakukan hanya untuk menurunkan berat badan, Moms salah besar.
Pasalnya, arti diet yang sebenarnya adalah mengatur pola makan untuk mencapai tujuan tertentu.
Misalnya untuk mengendalikan berat badan, mempercepat penyembuhan penyakit tertentu, dan sebagainya.
Baca Juga : Kurus Tanpa Ribet, Yuk Bikin 4 Minuman Detoks untuk Turunkan Berat Badan
Nah, sama halnya dengan jenis diet lainnya, diet detoks adalah mengatur pola makan yang dilakukan untuk membersihkan tubuh dari racun.
Diet detoks 7 hari berarti mengatur pola makan untuk detoksifikasi tubuh selama 7 hari.
Tubuh sebetulnya secara alami melakukan detoksifikasi setiap hari.
Hal ini dilakukan untuk membuang racun yang menumpuk di dalam organ-organ tubuh, mulai dari hati, ginjal, usus, paru, hingga kulit.
Namun terkadang, saking banyaknya racun yang masuk, tubuh jadi kewalahan untuk membilas racun-racun tersebut.
Akibatnya, tubuh jadi mudah lelah dan rentan terserang penyakit.
Linda Page, ND, PhD, seorang dokter naturopati sekaligus penulis Detoxification, mengungkap kepada Very Well Fit bahwa diet detoks dapat membantu meremajakan dan mengisi ulang kekuatan tubuh.
Bahkan, ia juga menyebutkan bahwa diet detoks juga bisa menjadi cara untuk memulai kehidupan yang lebih aktif dan sehat.
Baca Juga : Rajin Minum Rendaman Air dan Timun, Tubuh Akan Rasakan 5 Manfaat Hebat Ini!
Tips sukses melakukan diet detoks 7 hari
Sebelum mulai melakukan diet detoks 7 hari, sebaiknya konsultasikan ke dokter maupun ahli gizi terlebih dahulu.
Perlu dicatat bahwa diet detoks 7 hari bukanlah diet yang ideal sehingga tidak bisa dilakukan oleh semua orang.
Dokter maupun ahli gizi akan melihat kondisi kesehatan kita terlebih dahulu, baru akan menentukan apakah kita boleh melakukan diet detoks 7 hari atau tidak.
Jadi, apa pun diet yang Moms lakukan, pastikan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi tubuh.
Setelah mengantongi izin dari dokter dan ahli gizi, Moms bisa melakukan diet detoks 7 hari dengan aturan sebagai berikut.
Baca Juga : Alami Keguguran, Arumi Bachsin Tetap Hadiri Pelantikan, Begini Potretnya!
1. Pilih makanan yang tepat
Saat melakukan diet detoks 7 hari, coba perbanyak minum jus sayur atau buah.
Moms bisa memilih jenis sayur maupun buah apa pun yang disukai, misalnya wortel, apel, bayam, atau sayuran hijau lainnya.
Menurut Linda Page, jus sayur atau buah mengandung antioksidan yang dapat mendorong zat-zat racun keluar dari tubuh.
Selain itu, kandungan airnya yang melimpah juga dapat membantu membilas zat-zat buangan dengan lebih cepat.
Kita bisa juga makan nasi merah, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
Semua jenis makanan tersebut mengandung serat tinggi yang dijamin bikin kenyang lebih lama.
Alhasil, kita lebih mampu mengendalikan diri dari makan makanan yang tidak sehat. Bingung harus membuat menu makanan apa untuk diet detoks 7 hari?
Berikut pilihan yang bisa Moms contek.
Sarapan: Oatmeal dan smoothie buah, puding biji chia, atau salad sayuran.
Camilan: Kacang mete panggang.
Makan siang: Nasi merah, jamur panggang, dan sayur bayam.
Makan malam: Kentang panggang, tuna panggang saus madu, dan potongan mentimun atau wortel rebus.
2. Perbanyak minum air putih
Supaya diet detoks 7 hari sukses, pastikan banyak minum air putih minimal 8 gelas per hari.
Bahkan, para pakar kesehatan menganjurkan untuk minum air setiap 90 menit sampai 2 jam.
Semakin banyak air yang diminum, maka tubuh akan semakin mudah membersihkan diri dari zat-zat racun yang membahayakan.
Atau, kita juga bisa minum air lemon atau infused water untuk meningkatkan efek detoksifikasi di pagi hari.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga : Arumi Bachsin Dikabarkan Alami Keguguran, Emil Dardak Ungkap Penyebabnya
3. Olahraga rutin
Aktivitas fisik dapat meningkatkan sirkulasi sekaligus menghilangkan racun dalam tubuh.
Ada banyak jenis olahraga ringan yang bisa dicoba, mulai dari berjalan-jalan selama istirahat makan siang atau mengambil kelas yoga.
Kalau ingin mencoba olahraga yang intensitasnya sedang atau berat, sebaiknya konsultasikan dulu ke dokter atau personal trainer.
Dokter akan membantu menyarankan jenis olahraga yang cocok dan sesuai dengan kemampuan tubuh.
4. Jaga stamina tubuh
Selain mengatur pola makan dan olahraga rutin, jaga stamina tubuh dengan istirahat yang cukup.
Tubuh juga perlu dirawat dengan baik supaya energi tetap maksimal sepanjang hari.
Diet detoks 7 hari juga memberikan kesempatan baru untuk mengendalikan stres dengan cara yang lebih baik.
Ada banyak teknik relaksasi yang bisa dilakukan untuk meredam stres.
Baca Juga : 7 Manfaat Kesehatan Tak Terduga Daun Salam, Lebih dari Bumbu Dapur!
Contohnya terapi pijat, sauna, meditasi, yoga, atau sekadar latihan pernapasan.
Bisa juga dengan melakukan hobi yang kita sukai seperti mendengarkan musik, berjalan santai, berendam air hangat, atau membaca buku.
Apa pun kegiatan yang dipilih, pastikan pikiran jadi lebih tenang dan jernih setelah melakukannya.
5. Hindari minuman berkafein dan alkohol
Selain mengatur jenis makanan, kita juga harus memilih minuman yang tepat saat melakukan diet detoks 7 hari.
Dianjurkan untuk menghindari minuman beralkohol atau mengandung kafein seperti teh, kopi, atau minuman bersoda.
Jenis minuman tersebut dapat menimbulkan reaksi detoksifikasi yang berlebihan, contohnya sakit kepala dan mual.
Jika tidak siap untuk terlepas dari kafein, cobalah minum minuman yang rendah kafein seperti teh hijau atau matcha.
Sementara itu, alkohol dapat mengganggu proses detoksifikasi tubuh.
Organ hati akan memecah alkohol menjadi asetildehida, suatu bahan kimia yang dapat merusak sel-sel hati dan jaringan tubuh.
Dengan menghindari alkohol, sel-sel tubuh akan tetap sehat dan memaksimalkan proses pembuangan racun dalam tubuh.
Tertarik mencoba diet detoks? Sebelum menerapkannya, sebaiknya konsultasikan dulu ke dokter atau ahli gizi, agar disesuaikan dengan kondisi tubuh saat ini.
Jadi, jangan sembarangan coba-coba diet tanpa pengawasan, ya.
Baca Juga : Sosok Raffi Ahmad di Mata Sang Mertua, Rieta Amilia Mengaku Kasihan, Ada Apa?
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Aturan Makan untuk Detoksifikasi Selama 7 Hari".
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Amelia Puteri |
KOMENTAR