Nakita.id - Apel, salah satu buah yang tepat dikonsumsi bagi Moms yang sedang menurunkan berat badan.
Tidak hanya dimakan langsung, namun buah apel juga bisa dijadikan campuran yang lezat dalam berbagai macam masakan, baik yang manis maupun gurih.
Meski terbilang enak, tetapi apel dapat menyebabkan efek samping bila dikonsumsi secara berlebihan.
Alih-alih ingin mendapatkan manfaat dari buah apel, sebaliknya mengonsumsi apel terlalu banyak bisa memicu beberapa masalah kesehatan seperti berikut ini.
Baca Juga : Makan Apel Saat Hamil, Kaya Manfaat Untuk Ibu Hamil dan Janin
1. Gula darah meningkat
Melansir laman stylecraze, apel kaya akan karbohidrat sehat, serat dan nutrisi lainnya.
Karbohidrat ini digunakan oleh tubuh untuk bahan bakar, namun ketika berlebihan dikonsumsi, bisa mencegah tubuh membakar lemak.
Mengonsumsi karbohidrat berlebih dapat mencegah penurunan berat badan.
Perlu diketahui, satu buah apel berukuran sedang mengandung 25 karbohidrat dan 5 gram serat.
Maka efek samping dari konsumsi terlalu banyak buah apel bisa membuat gula darah meningkat, meskipun karbohidrat yang terkandung dalam apel tidak menyebabkan peningkatan cepat kadar gula darah.
2. Berat badan meningkat
Apel dikenal sebagai buah yang sehat, tetapi pada saat bersamaan apel juga mengandung kalori dan gula.
Apel berukuran sedang mengandung sekitar 90 hingga 95 kalori.
Jika Moms makan 5 apel sedang dalam sehari, itu berarti sama dengan mengonsumsi 3.500 kalori dalam seminggu, yang berarti menambah satu pon berat badan.
Baca Juga : Adik Syahrini Unggah Foto Persiapan Pernikahannya, Ungkap Rindu Pada Sosok Ini
3. Penyakit jantung
Sama seperti banyak buah lainnya, apel memiliki kandungan fruktosa yang tinggi.
Fruktosa ini sering digunakan untuk membuat sirup jagung fruktosa tinggi.
Tidak seperti glukosa, yang diserap ke dalam semua sel tubuh untuk energi, fruktosa hanya digunakan di hati.
Ketika di hati, menghasilkan lemak yang disebut trigliserida, yang dapat menyebabkan penyakit jantung.
Terlalu banyak konsumsi apel, juga membuat kelebihan fruktosa dalam tubuh, yang berujung dengan beberapa masalah kesehatan seperti diabetes dan obesitas.
Baca Juga : Adik Syahrini Unggah Foto Persiapan Pernikahannya, Ungkap Rindu Pada Sosok Ini
4. Efek berbahaya biji apel
Selama biji apel dibuang, banyak manfaat kesehatan yang didapat dari buah apel.
Sebab, pada dasarnya biji apel beracun karena mengandung sianida.
Bahkan, konsumsi biji apel secara teratur dapat menyebabkan pelepasan sianida di perut selama pencernaan.
5. Memicu reaksi alergi
Buah apel dapat menyebabkan reaksi alergi pada beberapa orang.
Bila Moms alergi terhadap buah prem, persik, aprikot, almond, dan stroberi, kemungkinan besar juga alergi terhadap apel.
Jika Moms memiliki riwayat alergi, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya.
6. Efek samping jus apel
Rasanya yang manis dan segar, membuat jus apel disukai banyak orang.
Meski menyehatkan, namun jus apel juga memiliki efek samping tersendiri jika berlebihan dikonsumsi.
Selain menyebabkan diare, minum jus apel terlalu banyak juga membuat sakit kepala, pusing dan kelelahan.
Jus apel yang dimaniskan secara artifisial mengandung bahan kimia yang disebut sorbitol, yang dapat menyebabkan pembentukan batu kalsium oksalat dalam tubuh.
Baca Juga : Sudah Dapat Restu, Luna Maya yang Diam-diam Telah Makan Bareng Faisal Nasimuddin dan Keluarga
7. Melemahkan enamel gigi
Meski memiliki banyak manfaat kesehatan, namun cuka sari apel jika dikonsumsi secara berlebihan dapat menyebabkan beberapa efek samping.
Salah satunya bisa melemahkan enamel gigi ketika dikonsumsi dalam bentuk murni.
Oleh karena itu, dianjurkan untuk mencairkannya dalam air atau meminumnya melalui sedotan untuk menghindari kontak langsung dengan gigi.
Setelah minum cuka sari apel, bilas mulut dengan air segar untuk menghilangkan bekas asam dari gigi.
8. Melemahkan tulang
Konsumsi cuka sari apel terlalu banyak, dapat menyebabkan kadar kalium yang rendah dalam darah dan kepadatan tulang yang rendah.
Cuka sari apel harus dihindari bagi penderita osteoporosis, atau bagi orang yang sedang minum obat peningkat kalium.
9. Kerusakan kulit
Konsumsi cuka sari apel dengan dosis tinggi dapat merusak kulit dan tenggorokan.
Sebaiknya, selalu encerkan cuka sari apel dengan air sebelum diminum atau dioleskan ke kulit untuk menghindari kerusakan.
10. Efek samping lain
Adapun efek samping lain dari sari apel yaitu dapat memperburuk gejala seperti pembengkakan, gatal-gatal, kesulitan bernafas serta gangguan pencernaan dan mulas.
Maka dari itu, hindari mengonsumsi apel secara berlebihan agar terhindar dari efek samping berbahaya ya Moms.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | stylecraze.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR