Jadi, jika Moms tidak yakin apakah Moms memiliki infeksi ragi, atau jika gejala keputihan tidak membaik dengan pengobatan, pastikan untuk mendapatkan tes dari dokter.
Meskipun terlihat sepele, mengobati infeksi ragi bukanlah hal yang mudah.
Maka melakukan tindakan pencegahan secara dini akan membantu.
Baca Juga : Jangan Lakukan Kebiasaan Ini Kalau Mau Merawat Miss V Agar Sehat
1. Mengurangi gula dan karbohidrat olahan
Kita semua hidup dengan ragi dalam tubuh kita, tetapi masalah terjadi ketika ragi ini bisa tumbuh terlalu cepat.
Ketika ada terlalu banyak ragi dalam tubuh kita, gejala mulai terjadi.
Ragi suka tumbuh ketika kita mengonsumsi terlalu banyak gula sederhana dan karbohidrat olahan.
Apalagi kalau Moms secara teratur mengonsumsi soda, minuman kopi manis, permen, dan kue, tingkat ragi dalam tubuh Moms dan area miss V akan meningkat, menyebabkan rasa gatal yang tidak nyaman.
Mulailah dengan menghilangkan semua gula tambahan dalam pola makan dan amati perubahannya.
Beberapa wanita memperhatikan bahwa mereka bahkan harus membatasi jus, roti, dan pasta.
Alkohol juga merupakan gula, jadi penting juga untuk menjaga asupan alkohol seminimal mungkin jika Moms tidak mau terkena infeksi ragi.
2. Menghindari antibiotik
Tubuh kita ditutupi oleh triliunan bakteri sehat dan ragi yang membentuk mikrobioma.
Bakteri sehat ini penting karena menutupi kulit, sistem pencernaan, dan area miss V.
Ketika kita menggunakan antibiotik untuk menghilangkan infeksi, banyak bakteri baik di tubuh kita juga hancur.
Oleh karena itu, bakteri dan ragi yang tidak sehat dapat tumbuh terlalu cepat dan mulai menyebabkan gejala yang tidak diinginkan.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Mind Body Green |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR