Nakita.id – Warna memiliki suatu makna tersendiri.
Bahkan di setiap negara, daerah, atau tradisi bisa mengartikan warna secara berbeda.
Tidak hanya bermakna, warna juga dapat menunjukkan aura, kesan, bahkan memengaruhi kesehatan loh, Moms.
Jadi, jika Moms tipe orang yang sangat memperhatikan tampilan pakaian, Moms juga sebaiknya mengetahui makna dari berbagai warna, supaya tidak salah pilih!
Melansir dari laman brightside.me, berikut makna dari berbagai warna:
1. Merah
Memakai pakaian berwarna merah tidak bisa sembarangan.
Moms harus memilih shade warna merah yang cocok dengan warna kulit.
Pakaian berwarna merah dipercaya dapat meningkatkan kepercayaan diri dan membuat Moms lebih menonjol di tengah orang banyak.
Bahkan warna merah dikatakan dapat meningkatkan denyut nadi loh, Moms.
Sebagian besar negara di dunia menilai warna merah memiliki makna gairah dan seksualitas yang berbahaya.
Kecuali jika Moms berada di India, warna merah adalah warna tradisional yang umum digunakan pada gaun pengantin!
Baca Juga : Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Bisa dibilang, kombinasi warna merah dan hitam merupakan perpaduan warna yang paling standar, yang sering digunakan.
Agar mendapatkan kesan yang baru, Moms bisa memadukan warna merah dengan putih atau krem agar menghasilkan efek yang lebih seimbang dan lembut.
2. Kuning
Menurut ahli gaya terkenal, Jeannie Mai, warna cerah seperti kuning dapat membantu untuk menyesuaikan kepribadian yang memakainya.
Namun, seperti halnya warna merah, Moms juga harus berhati-hati untuk memilih rona yang tepat dan tidak berbenturan dengan warna kulit.
Jika Moms merasa tidak yakin tentang rona yang akan dipilih, cobalah terlebih dahulu dengan mengaplikasikan warna kuning pada aksesori atau rok, yang tidak akan memengaruhi skema warna tubuh bagian atas Moms.
3. Biru
Berkebalikan dengan warna merah, warna biru dinilai dapat mempengaruhi fisiologi tubuh dengan mengurangi tekanan darah.
Apakah Moms berencana untuk pergi bersantai dengan teman atau kencan dengan pasangan?
Mengenakan warna biru adalah pilihan yang tepat.
Warna ini sangat cocok untuk suasana santai, sekaligus dapat menciptakan kesan yang positif.
Jika warna biru yang dipilih dirasa terlalu gelap, Moms bisa menyeimbangkan dengan menggunakan item pakaian lain yang berwarna netral atau terang.
4. Hijau
Warna hijau adalah warna yang bisa memberikan efek menenangkan sekaligus menyegarkan.
Shade pada warna hijau juga banyak, sehingga membuatnya cocok untuk berbagai jenis kulit.
Apabila Moms ingin menonjolkan warna hijau pada pakaian, gunakan aksesori berwarna netral.
Saat menggunakan shade warna yang kalem, Moms bisa memadukan dengan menggabungkan berbagai item berwarna hijau, seperti perhiasan atau topi.
5. Ungu
Warna ini sangat penting untuk menciptakan kesan yang berpengalaman dan percaya diri.
Maka dari itu, Jeannie Mai menyarankan untuk mengenakan pakaian berwarna ungu untuk wawancara kerja.
Pakaian berwarna ungu juga dapat membuat wajah terlihat lebih dewasa.
Baca Juga : Beda 11 Tahun, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Masih Mesra Setelah 9 Tahun Menikah, Ternyata Ini Alasannya
Kelebihan lain dari warna ini adalah dapat menghidupkan penampilan yang paling sederhana sekalipun.
Agar terlihat lebih ideal, warna ungu sebaiknya dipadankan dengan warna pastel.
6. Hitam
Warna yang satu ini bisa dibilang cocok untuk semua orang.
Sudah menjadi rahasia umum, ketika berbicara tentang pakaian, warna hitam sering dikenakan untuk menciptakan efek langsing pada tubuh.
Namun secara umum, sesuatu yang berwarna hitam dapat menciptakan kesan ganda, tentang kesedihan namun juga keanggunan.
Agar warna hitam menunjukkan kesan glamor, Moms bisa mengimbanginya dengan detail atau ornament berwarna cerah.
7. Oranye
Warna yang menggabungkan warna kuning dan merah ini, dianggap ideal untuk merangsang aktivitas dan membangkitkan kreativitas.
Untuk menghasilkan tampilan yang pas, sebaiknya Moms mengombinasikan warna oranye dengan warna dingin atau netral.
Bagaimana Moms, menarik ya.
Jangan sampai salah pilih warna ya Moms, agar tidak mati gaya!
Baca Juga : Pasca Dipolisikan, Lia Ladysta Buat Pengakuan Panas: 'Kenapa Aku Musti Nyebut Kayak Gitu'
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | brightside.me |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR