Nakita.id - Pernikahan ketiga Bella Luna tampaknya kembali menjadi sorotan beberapa waktu lalu.
Pasalnya, kekasih yang ia nikahi saat itu ketahuan telah memiliki istri dan anak.
Permasalahan pun berbuntut panjang hingga akhirnya Nana bersedia kembali ke istri sah dan meninggalkan Bella Luna.
Baca Juga : Dengan Ekspresi Datar, Reino Barack Puji Masakan Syahrini, Warganet: 'Baper Nasional'
Bukan tanpa syarat, Nana kembali ke keluarga istrinya dengan syarat yang cukup memberatkannya.
Nana harus mengganti uang senilai Rp150 juta rupiah, dan bila tidak bisa memenuhi syarat itu ia akan didenda Rp100 miliar.
Tak hanya itu, Nana yang berpindah keyakinan ketika menikahi Bella Luna diminta kembali pada keyakinan semulanya.
Lebih lanjut, semua harta yang dipergunakan Nana selama menjalin hubungan dengan Bella Luna pun akhirnya harus dikembalikan ke orangtuanya.
Bahkan Nana juga dikabarkan telah dicoret dari hak waris keluarga.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube,nakita |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR