Sebelum naik daun, pada awalnya sang ibu menulis buku bertajuk Kesebelasan Gen Halilintar: My Family My Team.
Buku itu mengisahkan tentang perjalanan kehidupan keluarganya, dengan 11 anak, keliling dunia tanpa bantuan pembantu dan baby sitter.
Baru setelahnya, satu persatu anggota Gen Halilintar dikenal masyarakat.
Ditambah lagi, Atta yang selalu memanfaatkan peluang bisnis yang terlihat ini pun menciptakan channel YouTube miliknya sendiri dengan konten-konten menarik.
Atta juga tidak ragu mengeluarkan uang puluhan juta untuk membeli squishy dan keperluan vlog lainnya.
Saat usianya 24 tahun, jumlah subscriber di YouTube miliknya mencapai 12,3 juta dengan pendapatan mencapai Rp10 miliar.
Atta telah membuktikan berhasil menjadi influencer bagi anak muda saat ini.
Setelah meraih kesuksesan tersebut, Atta mengaku ingin segera menikah 2 tahun lagi.
Baca Juga : Rayakan Ulang Tahun Victoria Bekham, Brooklyn Beckham Bawa Orang Spesial
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR