Tiga hari kemudian, tepatnya pada 28 April 2019, manajemen permen Yosan mendatangi rumahnya dan membawa sebuah sepeda anak-anak berwarna biru.
Ia memberikan sepeda tersebut kepada anak-anaknya.
Pihak Yosan yang mengantarkan hadiah sepeda tersebut mengatakan kepada Dendi bahwa dia merupakan orang keempat yang mendapatkan sepeda setelah undian itu digelar puluhan tahun.
Ia lantas membagikan cerita keberuntungannya mendapatkan huruf N yang selama ini dianggapnya sebagai mitos itu di laman Facebook-nya.
Baca Juga : Beri Kejutan dan Suruh Paula Verhouven Tes Kehamilan, Baim Wong Plester Mulut Semua Orang
"Pas info itu saya share di Facebook, teman-teman yang seangkatan saya nih, yang sama sekolah dulu pada kaget 'Kok elu bisa dapet sih?'" ujar Dendi.
Postingan Dendi itu kemudian disebarkan teman-temannya melalui akun media sosial masing-masing hingga akhirnya viral di internet.
Salah satu akun yang mem-posting ulang keberuntungan Dendi adalah akun @wowfakta.
Baca Juga : Tya Arifin Lahirkan Anak Kedua, Bahagia Ditemani 2 Ibu Mertua Sekaligus
Di sana netizen kemudian berkomentar dan menceritakan rasa penasaran mereka yang tak pernah berhasil menemui huruf N tersebut.
Akun @ahmadsubekti misalnya mengatakan, "Setelah sekian tahun akhirnya salah satu misteri dunia terpecahkan!"
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR