Nakita.id - Perubahan hormon dan fisik, sangat wajar terjadi selama masa kehamilan.
Bagi wanita yang mengalami masa kehamilan pertama kali, pasti akan menyadari bahwa tubuh mereka selalu mengalami perubahan selama mengandung.
Perubahan yang dimaksud baik terhadap bentuk perut maupun bobot tubuh yang cenderung lebih menggemuk.
Baca Juga: Mitos, Ternyata Korset Pasca Melahirkan Tak Terbukti Hilangkan Lemak!
Pasca melahirkan ternyata ada beberapa hal yang perlu Moms ketahui tentang tubuh Moms loh!
1. Tidak langsung mengecil
Pasca kelahiran anak pertama, mungkin Moms akan berpikir bahwa tubuh Moms akan menyesuaikan dengan menyusut seperti semula.
Ternyata tidak demikian loh Moms.
Pasca melahirkan, rahim Moms masih mengembang dan membutuhkan waktu untuk menyusut kembali hingga 6 minggu.
Moms mungkin juga akan melihat garis-garis halus bernama strecthmarks, hal ini wajar terjadi karena tubuh Moms yang sebelumnya membesar untuk menyimpan nutrisi bagi Si Kecil.
Baca Juga: Moms Pilih Melahirkan Per Vaginam? Yuk Siapkan Beberapa Hal Ini Sebelum Proses Persalinan
Selain itu, tubuh pasca melahirkan juga masih mengandung cairan berlebih dan akan menghilang seiring waktu.
2. Sedikit Kram.
Pasca melahirkan normal bagi Moms untuk merasa sedikit keram.
Hal ini dikarenakan rahim yang semulanya membesar akan mengecil kembali ke ukuran semula.
Keram yang Moms rasakan kurang lebih akan terjadi selama 4 hingga 7 hari.
Apabila terlalu mengganggu, Moms bisa meminum obat anti nyeri jika dibutuhkan.
Hal ini diperbolehkan karena Moms tidak lagi sedang mengandung.
Baca Juga: Inilah 5 Alasan Utama Wanita Lebih Memilih Melahirkan Normal, Salah Satunya Pasti Pernah Moms Alami!
3. Sulit Buang Air Kecil
Buang air kecil setelah melahirkan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan.
Sebagian besar perempuan akan merasakan sakit dan perih di saat mereka buang air kecil pasca melahirkan.
Hal itu ternyata normal dan akan kembali seperti semula setelah 24 jam masa penyembuhan.
Dalam menghindari hal ini, lebih baik Moms buang air kecil terlebih dahulu 6 atau 8 jam sebelum proses melahirkan dimulai.
Banyak minum air putih serta mengelapkan kain yang diberi air hangat pada bagian ‘bawah’ juga dapat dilakukan untuk mengurangi nyeri.
Baca Juga: Ahli Kesehatan Rekomendasikan Cara Melahirkan Normal Spontan Untuk Para Moms, Seperti Apa?
4. Proses penyembuhan yang berbeda
Enam minggu pertama pasca melahirkan memang dikenal sebagai periode penyembuhan.
Beberapa hal yang mungkin terjadi selama masa penyembuhan tersebut seperti pendarahan, nyeri, keram, sakit punggung dan rambut rontok ternyata umum terjadi.
Moms dengan persalinan sesar membutuhkan waktu yang lebih lama dari enam minggu untuk masa penyembuhan.
5. Mungkin akan terjadi pendarahan
Pendarahan pasca melahirkan umum terjadi.
Ini disebabkan karena darah dan lendir yang keluar melalui rahim setelah persalinan.
Pendarahan ini layaknya seperti hari menstruasi pertama atau bahkan lebih deras dan akan terus terjadi 3 hingga 10 hari setelah masa persalinan.
Baca Juga: Moms Ingin Melahirkan Alami Tanpa Pereda Nyeri? Kenali Risiko dan Prosesnya, Yuk!
Moms disarankan untuk menggunakan pembalut khusus pasca melahirkan sehingga membantu menyerap darah yang keluar.
#GridNetworkJuara
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | what to expect |
Penulis | : | Bela Moneta |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR